Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Rusun Muara Angke Kesulitan Air Bersih

Kompas.com - 25/05/2009, 19:04 WIB

Jakarta, Kompas.com - Warga rumah susun (Rusun) Cinta Kasih Tzu Chi, Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, mengeluh kesulitan air bersih dalam lima bulan terakhir. "Airnya kadang tidak jalan sampai sebulan," kata Desi, salah satu penghuni di lantai V Blok B2, Senin.

Saat ini suplai air ke kamar penghuni membaik tetapi warga memperoleh air secara bergilir. Selain waktunya terbatas, debet air yang keluar pun kecil. "Tidak sampai seperempat jam airnya mati lagi," kata ibu dua anak itu.

Sumber air di rusun itu adalah air bawah tanah yang disedot melalui mesin pompa air. Karena kesulitan air tersebut penghuni terpaksa membeli air air pikulan dengan harga yang bervariasi. Satu pikul (dua jerigen) dibeli seharga Rp 3.000. "Kalau di lantai lima sudah mahal, satu pikul harganya sampai Rp 7.000," kata Desi, yang kran airnya sempat diputus karena terlambat membayar ke pengelola.

Keluhan yang sama juga dikemukakan Jumiati. Menurut ibu dua anak ini, air mulai bermasalah sekitar lima bulan terakhir. "Belakangan ini air bermasalah. Dulu bagus dan lancar," katanya.

Masalah kekurangan air itu tidak hanya membuat warga kesulitan untuk mandi dan masak, tetapi juga menjadi masalah saat ada warga yang meninggal dan hendak dimandikan. Untuk memandikan jenazah di tempat yang telah disediakan pengelola, warga biasanya membeli air satu truk seharga Rp150 ribu. "Kasihan kalau ada yang meninggal. Saat dimandikan air lagi mati, terpaksa harus beli air," kata Maisaroh, yang menempati blok C2.

Wahidin, pedagang air di rusun tersebut, membenarkan adanya masalah kekurangan air. "Satu hari biasanya lima sampai enam kali saya bolak balik membawa air untuk dijual," katanya. Dia menduga, macetnya distribusi air melalui kran di rusun itu karena air bawah tanah sudah menipis sehingga jika dipaksakan pompa, air yang keluar akan bercampur pasir.

Para penghuni rusun kini berharap agar pemerintah dan pengelola, yaitu Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia, segera mencarikan solusi sehingga warga bisa menikmati air bersih secara layak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com