Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kombes Hamidin akan Jabat Kapolres Metro Jakarta Pusat

Kompas.com - 24/11/2009, 23:38 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisaris Besar Hamidin Ajiamin, saat ini Kapolres Metro Kota Tangerang, akan menjabat Kapolres Metro Jakarta Pusat. Hamidin akan menggantikan Kombes Ike Edwin yang selanjutnya menjabat Kepala Polwiltabes Surabaya. Jabatan Kapolres Metro Kota Tangerang akan diduduki oleh Ajun Komisaris Besar Maruli Simanjuntak, sebelumnya Wakil Kapolres Metro Kota Tangerang,

Kombes Hamidin lahir di Sumatera Selatan, 17 Oktober 1962. Hamidin mengenyam pendidikan menengah di SMA Xaverius I Palembang lulusan tahun 1982, lalu masuk Akabri Kepolisian (Akpol) dan PTIK tahun 1996. Hamidin antara lain pernah bergabung dengan tim Densus 88, pernah pula bertugas sebagai Kapolres Luwu Utara dan Kapolres Gowa di Sulawesi Selatan.

Berdasarkan salinan telegram No 610/XI/2009 disebutkan bahwa, Kombes Ronny Frenky Sompie yang sebelumnya Kapolwiltabes Surabaya akan menjadi Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya. Ronny menggantikan Kombes Arif Wachyunadi, yang akan menjadi Kapolda NTT menggantikan Brigjen (Pol) Surya Iskandar yang memasuki masa pensiun. Sementara itu  Kepala Pusat Kedokteran dan Kesehatan Polri Brigjen (Pol) Eddy Saparwoko akan memasuki masa pensiun, dan akan diganti Kombes Mussadeq Ishaq, sebelumnya Kepala Bidang Kedokteran Kepolisian Polri.  

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com