Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap Dua WNA Pelaku Hipnotis

Kompas.com - 26/08/2010, 13:25 WIB

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com - Kepolisian Daerah Metro Jaya telah meringkus dua warga negara asing yang diduga para pelaku serangkaian tindak pencurian bermodus hipnotis di Lampung. Para pelaku akan segera dibawa ke Lampung.

Hal ini dibenarkan Kepala Polda Lampung Brigjen Pol. Sulistyo Ishak ketika ditemui Kamis (26/8/2010). "Dari hasil koordinasi dengan Polda Metro Jaya, betul ditangkap dua pelaku yang melakukan perampokan dengan modus hipnotis," ungkapnya.

Kedua pelaku yang seluruhnya laki-laki ini merupakan bagian komplotan pencuri bermodus hipnotis di sejumlah minimarket dan toko emas di Lampung. Kawanan yang diduga warga negara asing asal Turki dan Suriah ini berjumlah setidaknya empat orang.

Namun, polisi belum mengungkapkan identitas pasti dari kedua pelaku yang ditangkap. Sulistyo tidak menampik dugaan para pelaku ini merupakan para imigran gelap. Sebelumnya, sejumlah pihak, salah satunya kriminolog Adrianus Meliala, mengungkapkan indikasi ini.

Dalam kesempatan sama, Direktur Reserse Kriminal Polda Lampung Kombes Joko Hartanto mengungkapkan, anggota Reskrim Polda Lampung sudah di Jakarta untuk mendalami kasus itu dengan berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya. "Ada empat yang ditangkap di Jakarta, dua yang melakukan di Lampung," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com