Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belasan Bangunan di Jembatan Lima Ludes Terbakar

Kompas.com - 25/10/2011, 05:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Belasan bangunan di Jembatan Lima, Jakarta Barat, Senin (24/10/2011) malam, ikut ludes terbakar menyusul terbakarnya salah satu rumah yang menjual barang-barang plastik.

"Bangunan yang ikut terbakar itu berupa rumah, toko, dan gudang," kata Kapolsek Tambora Komisaris Heri Dian, Selasa dini hari.

Sementara itu, 30 mobil pemadam kebakaran dari Taman Sari, Tanjung Duren, dan Jakarta Pusat ikut dikerahkan untuk memadamkan api yang masih menyala di kawasan terjadinya kebakaran itu.

Peristiwa kebakaran di Jakarta Barat itu terjadi pada pukul 23.30, diawali api yang menyala dari salah satu rumah yang menjual barang-barang plastik, dan akhirnya merembet ke bangunan lainnya.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com