Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDAM Jaya dan Dua Mitranya Dilaporkan ke ICW

Kompas.com - 31/01/2012, 13:16 WIB
M Clara Wresti

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Koalisi Masyarakat Antiswastanisasi Air akan melaporkan dugaan korupsi yang terjadi dalam kerja sama PDAM Jaya dengan kedua mitra operatornya.

"Saya masih menyiapkan materinya, tetapi kawan-kawan semua sudah siap dan akan segera menuju ke Komisi Pemberantasan Korupsi," kata Tama S Langkun, dari Indonesia Corruption Watch (ICW) yang bergabung dalam koalisi tersebut, Selasa (31/1/2012).

Mereka direncanakan tiba di KPK sekitar pukul 13.00 dan menyampaikan dokumen dugaan korupsi yang telah mereka susun. Dua masalah yang akan diangkat adalah penetapan harga tarif yang dinilai terlalu tinggi dan penjualan aset PDAM Jaya yang dilakukan oleh mitra operator.

Aset yang diduga dijual adalah motor dan mobil yang telah mengalami penyusutan. Seharusnya uang hasil penjualan itu masuk ke kas PDAM Jaya, tetapi ternyata uang penjualan masuk ke kas mitra operator.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com