Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Isi BBM Tengah Malam pun Masih Antre

Kompas.com - 27/03/2012, 09:48 WIB
Harry Susilo

Penulis

SAMARINDA, KOMPAS.com - Keberadaan SPBU yang beroperasi 24 jam di Samarinda, Kalimantan Timur, membantu pengguna kendaraan. Kendati demikian, kendaraan tetap antre mengisi premium dan solar pada tengah malam.

Terdapat dua SPBU yang buka 24 jam yakni SPBU di Jalan Slamet Riyadi dan Jalan Kusuma Bangsa. Pertamina menambah kuota 10 kiloliter solar dan 10 kl premium untuk SPBU yang beroperasi 24 jam. Berdasarkan pantauan Kompas, Senin (26/3/2012) tengah malam, panjang antrean mobil yang mengisi premium di SPBU Kusuma Bangsa lebih dari 100 meter.

"Saya sudah antre lebih dari setengah jam," kata Jamin (32), salah satu pengemudi mobil. Namun, Jamin tetap memilih mengisi premium saat tengah malam karena panjangnya antrean kendaraan pada siang hari. SPBU pun kerap kehabisan stok.

"Meskipun sekarang antre, tapi gak separah kalau siang," ucap Jamin. Di SPBU Slamet Riyadi, juga terdapat antrean kendaraan untuk mengisi solar pada tengah malam. "Biasanya sampai jam 01.00 Wita yang mengisi sudah sepi," ucap salah satu petugas SPBU.

Kepala Depot Pertamina Samarinda Region VI Kalimantan Ilham Nasution mengatakan, dua SPBU tersebut buka 24 jam menghindari antrean di siang hari. Kebijakan pemerintah yang akan menaikkan harga BBM bersubsidi dikhawatirkan menyebabkan kelangkaan di SPBU karena adanya pihak yang menimbun atau karena kepanikan masyarakat.

Untuk itu, Kepala Polres Kota Samarinda Komisaris Besar Arief Prapto Santoso telah menginstruksikan jajarannya untuk mengawasi SPBU dan jalur distribusi BBM. "Kami juga berharap masyarakat melapor ke polisi jika mengetahui adanya penyimpangan atau penimbunan," ujar Arief. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com