Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KRL Terganggu karena Pantograf Tersangkut di Kabel Atas

Kompas.com - 07/06/2012, 10:26 WIB
Andy Riza Hidayat

Penulis

DEPOK, KOMPAS.com — Gangguan perjalanan kereta rel listrik, Kamis (7/6/2012) pagi ini, karena pantograf (logam penghubung aliran listrik) KRL Ekonomi 809 dari Bogor-Jakarta tersangkut di pegangan kabel aliran atas pada pukul 06.00 WIB. Lokasi tersangkutnya pantograf itu di bawah jembatan layang Kampus Universitas Indonesia di Kota Depok.

"Sesaat setelah pantograf tersangkut, kereta masih sempat jalan, sampai kemudian terhenti di Stasiun Tanjung Barat, Jakarta Selatan, karena kehabisan aliran listrik," tutur Kepala Stasiun UI Darmawan kepada Kompas.

Akibat peristiwa itu, terjadi gangguan perjalanan kereta sampai pukul 08.40 WIB. Selama gangguan, terjadi kepadatan penumpang yang akan berangkat menuju Jakarta.

Pada saat yang sama, petugas memperbaiki gangguan tersebut. Beragam upaya dilakukan petugas stasiun untuk mengatasi kondisi tersebut.

Di Stasiun Pondok Cina, petugas menginformasikan melalui pengeras suara terjadinya gangguan itu. Petugas informasi juga mempersilakan ke calon penumpang yang ingin berganti moda transportasi.

"Kami antisipasi agar calon penumpang tidak bertanya-tanya. Memang sempat terjadi kepadatan penumpang. Namun, mereka tidak sampai panik karena kami memberi tahu sebelum mereka bertanya," kata Taufik, Kepala Stasiun Pondok Cina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com