Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Hias UPT Balai Kesenian Jaksel Juara I

Kompas.com - 11/06/2012, 10:36 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil hias UPT Balai Kesenian Latihan Jakarta Selatan berhasil menjuarai pawai mobil hias dalam Jakarnaval yang digelar di Jalan Medan Merdeka Selatan, Minggu (10/6/2012). Pawai mobil hias tersebut diikuti 24 kelompok.

Pawai mobil hias tersebut disaksikan ribuan warga yang memadati Jalan Medan Merdeka Selatan. Dalam pagelaran Jakarnaval tersebut juga turut diramaikan pawai mobil hias dari berbagai komunitas.

Di tempat kedua, berhasil dijuarai oleh UPT Balai Kesenian Latihan Jakarta Pusat. Sedangkan Anjungan Kalimantan Timur berhasil menjadi juara ketiga.

Pawai mobil hias ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian acara Jakarnaval 2012 dalam rangka memperingati HUT ke-485 Kota Jakarta. Pawai mobil hias ini diarak mulai dari depan Balai Kota DKI sampai Bundaran HI.

Akan ada dua pawai dalam Jakarnaval ini, yaitu pawai mobil hias dan parade atraksi budaya. Pawai mobil hias mengambil rute depan Balai Kota DKI - Jalan MH Thamrin - Bundaran Hotel Indonesia.

Parade atraksi budaya mengambil rute halaman Balai Kota DKI - Jalan MH Thamrin berputar di perempatan Sarinah Jalan Wahid Hasyim dan berakhir di Silang Monas Barat Daya.

Jakarnaval 2012 ini antara lain dihadiri Gubernur Fauzi Bowo, Sri Hartati Fauzi Bowo, pejabat Pemprov DKI Jakarta, perwakilan negara asing, dan artis kawakan, Titik Puspa.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com