Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Ramadhan, Ormas Dilarang Acak-acak Griya Pijat

Kompas.com - 19/06/2012, 16:08 WIB
Ali Sobri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk menjaga suasana kondusif dan keamanan bulan Ramadhan, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta bersama pihak-pihak terkait bersiap lagi melakukan pengawasan terpadu bagi industri pariwisata, terutama bisnis hiburan di Jakarta. Pihak Kepolisian juga melarang keras, Ormas (Organisasi Masyarakat) yang ikut melakukan sweeping jelang bulan puasa nanti.

"Kami bersyukur, seperti tahun-tahun sebelumnya, Ormas di DKI Jakarta tidak ada yang ikut-ikutan mengacak-acak griya pijat, hiburan malam, dan sebagainya. Kalau sampai itu terjadi, pihak kepolisian akan bertindak tegas!" kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budhiman dalam sosialisasi pengawasan Industri Pariwisata Jelang Ramadhan 1433 H, di Hotel Twin Plaza, Jakarta Barat, Selasa (19/6/2012).

Dalam sosialiasi tersebut hadir pula Direktorat Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya AKBP Elfian, dan Kepala Satuan Polisi Sarpu. Dalam jumpa pers tersebut, Elfian menyatakan, sejak 2004 tidak ada lagi aksi sweeping ilegal di lingkugan DKI Jakarta .

"Karena kami telah melakukan pendekatan secara persuasif, seandainya dari ormas atau media, kami menerima kabar, akan ada follow up dan cek lokasi. Pokoknya, dalam pengawasan ini, nggak ada lagi sweeping ormas, akan kami lakukan tindakan hukum dan pidana, kalau hal itu terjadi," katanya.

Elfian mengatakan, pihaknya tidak akan memberikan toleransi terhadap ormas yang kekeuh melakukan sweeping atau razia. "Biasanya di wilayah-wilayah pinggir batas administratif Jakarta, masih terjadi. Namun, perlu digarisbawahi, bahwa sejak diberikan dasar hukum yang pasti, ormas juga memahami hal itu. Makanya kami berharap aksi sweeping dari ormas-ormas tidak akan terjadi. Itu tugas kami!" katanya.

Elfian mengatakan, jumlah industri hiburan yang eksis di Jakarta saat ini berjumlah sekitar 1.210 entitas usaha. Meski demikian, pihaknya siap mengawasi jalannya Industri Hiburan dan Pariwisata DKI Jakarta selama dan jelang bulan puasa tahun ini berlangsung, bahkan dari keamanan razia illegal industri hiburan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com