Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Jokowi-Ahok: Laporkan Kalau Ada Politik Uang

Kompas.com - 23/07/2012, 12:56 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim sukses calon gubernur dan wakil gubernur Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama sempat beberapa kali dihantam isu tak sedap mengenai adanya praktik politik uang pada pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2012. Ketua tim sukses Jokowi-Ahok, Boy Sadikin, meminta warga untuk segera melaporkannya pada pihak berwajib.

"Kami minta warga atau siapa pun yang mengetahui adanya kemungkinan kejadian politik uang mengatasnamakan tim Jokowi-Ahok agar segera melapor kepada pihak yang berwajib," kata Boy, Senin (23/7/2012) di Jakarta.

Ia juga meminta agar pihak yang berwenang segera mengamankan oknum yang tertangkap tangan melakukan aksi praktik politik uang dan segera memproses sesuai hukum yang berlaku. Boy mengimbau kepada warga Jakarta agar tidak terhasut oleh oknum berbaju kotak-kotak yang menjanjikan atau memberi iming-iming uang dan sembako.

"Kami tim kampanye Jokowi-Basuki tidak memiliki kemampuan membagikan uang kepada siapa pun. Kami melarang untuk melakukan kegiatan yang melanggar kampanye. Kami juga membentuk Satgas Anti Money Politik dan Anti Kecurangan untuk mengawasi jika terjadi politik uang pada pilkada kali ini," kata Boy.

Seperti diberitakan sebelumnya, tim sukses Jokowi-Ahok diadukan ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) DKI Jakarta atas dugaan praktik politik uang di Kelurahan Pegangsaan saat hari pemungutan suara berlangsung. Namun, setelah ditelusuri, praktik politik uang itu tak terbukti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com