Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Temukan 2 Senjata Api di Rumah Yayasan

Kompas.com - 09/09/2012, 04:46 WIB
Dian Maharani

Penulis

DEPOK, KOMPAS.com — Kepolisian menemukan dua senjata api di lokasi ledakan Depok, tepatnya di dalam rumah Yayasan Yatim Piatu Pondok Bidara, Jalan Nusantara, RT 04 RW 13, Beji, Depok, Jawa Barat. Salah satunya adalah pistol jenis Pietro Beretta.

Ketua Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Irjen Pol (Purn) Ansyaad Mbai mengatakan pistol yang ditemukan tersebut jenisnya sama dengan pistol milik terduga teroris Solo, Farhan (19). "Yang jelas ada pistol berbahaya. Pistol asli, sama dengan Farhan," ujar Ansyaad di lokasi kejadian, Minggu (9/9/2012) dini hari.

Namun, Ansyaad menambahkan, pada pistol tersebut tidak terdapat tulisan Philiphines National Police (PNP) seperti yang digunakan Farhan pada aksinya di Solo, Agustus lalu.

Selain jenis Pietro Beretta, juga ditemukan senjata rakitan seperti sebuah senjata pinggang lengkap dengan peredamnya. "Senjata pinggang gitu. Rakitan, tapi bukan Indonesia," terangnya.

Menurut Ansyaad, kepolisian akan menyelidiki keterkaitannya dengan aksi teror di Solo.

Seperti diberitakan, sebuah ledakan terjadi pada Sabtu (8/9/2012) pukul 20.45 WIB di Rumah Yatim Piatu Pondok Bidara, Jalan Nusantara, RT 04 RW 13, Beji, Depok, Jawa Barat. Aparat kepolisian dari Polsek Beji, Polres Kota Depok, dan Polda Metro Jaya telah melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com