Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KCJ Bagikan Tiket KRL Gratis

Kompas.com - 05/10/2012, 09:39 WIB
Agnes Rita Sulistyawaty

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebagai bentuk kompensasi atas musibah anjloknya KRL 435 di Stasiun Cilebut, kemarin, PT KAI Commuter Jabodetabek (PT KCJ) memberikan tiket gratis kepada pengguna KRL Commuter Line pada Jumat 5 Oktober 2012 mulai jam 06.00 sampai 07.15. Tiket dibagikan di Stasiun Bogor dan Stasiun Cilebut.

Manajer Komunikasi PT KCJ Eva Chairunnisa mengatakan, musibah ini akan menjadi bahan evaluasi untuk terus memperbaiki layanan KRL Commuter Line. Kompensasi juga telah diberikan mulai hari Kamis 4 Oktober 2012 karena perjalanan KRL dari Stasiun Bojong Gede menuju Stasiun Bogor belum dapat dilakukan hingga pukul 20.00 sehingga PT KCJ memberikan pelayanan angkutan gratis menggunakan sarana angkutan publik lainnya.

Tercatat 182 angkot disewa dan mengangkut sekitar 2.184 penumpang KRL dari Stasiun Bojong Gede menuju Kota Bogor.  Kemarin, pengguna kartu commet di stasiun Bogor telah mendapatkan refund sebesar Rp 9.000, sedangkan penumpang yang telah membeli tiket dapat menukarkan kembali tiketnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com