Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengemudi Berbikini Itu Bisa Dijerat UU Narkotika

Kompas.com - 12/10/2012, 14:08 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah menjalani tes urine, Novie Amelia (25), pengemudi Honda Jazz yang menyebabkan terjadinya tabrakan beruntun di sepanjang Jalan Gajah Mada sampai Olimo, Jakarta Barat, terbukti mengonsumsi ekstasi. Berdasarkan keterangan awal, Novie juga mengaku bahwa sebelum mengendarai Honda Jazz miliknya, dia sempat menenggak Chivas di apartemennya.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengungkapkan, dalam mobil Novie, tidak ditemukan minuman keras maupun narkoba.

"Polisi tengah melakukan pemeriksaan yang akan dikembangkan di apartemennya. Karena dia mengaku mengonsumsi minuman keras di apartemennya, tidak menutup kemungkinan di apartemennya juga tersimpan narkoba," katanya di Mapolda Metro Jaya, Jumat (12/10/12).

Karena terbukti mengonsumsi narkoba, Novie menghadapi kemungkinan dijerat dengan UU Narkotika. "Tentu selain UU Narkotika, yang bersangkutan juga terancam dijerat dengan Undang-Undang Lalu Lintas Pasal 310. Namun, sambil penyelidikan berjalan, tentu akan kami dalami lagi," kata Rikwanto.

Novie terpaksa menginap di Mapolsektro Tamansari setelah mengemudikan Honda Jazz miliknya dengan ugal-ugalan. Akibat ulah Novie tersebut, mobilnya menabrak tujuh orang, dua di antaranya petugas kepolisian yang tengah berpatroli hingga mengalami luka-luka. Saat mengendarai mobil, Novie dinilai tengah berada dalam kondisi tidak stabil karena hanya mengenakan pakaian dalam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com