Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Pengemudi Berbikini Dapat Ganti Rugi

Kompas.com - 16/10/2012, 05:54 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Tujuh orang yang menjadi korban kecelakaan pengemudi Honda Jazz, Novie Amalia (25), akan mendapatkan ganti rugi. Upaya tersebut sebagai bentuk permintaan maaf dan penyesalan Novie atas peristiwa yang sempat menghebohkan masyarakat tersebut.

"Kalau memang harus ada penggantian, saya kuasa hukum diminta melakukan pertemuan dengan korban," ujar Kris Sam Siwu, kuasa hukum Novie kepada wartawan di RS Polri, Senin (15/10/2012).

Kris mengatakan, upaya itu diungkapkan Novie sendiri. Ia pun telah memberi tahu pihak kepolisian untuk mencatat identitas korban sekaligus jumlah kerugian yang disebabkan oleh kliennya. Ia menegaskan akan menggantinya sepadan sesuai dengan kerugian korban.

"Dia bilang saya ingin minta maaf kepada tujuh orang korban. Kedua, dia juga ingin minta maaf ke seluruh masyarakat Indonesia karena aksinya tak patut dicontoh," lanjut Kris.

Novie Amalia mengemudikan mobil Honda Jazz warna merah miliknya secara ugal-ugalan, Kamis (11/10/2012). Perempuan yang berprofesi sebagai model foto dan bintang film tersebut menabrak tujuh orang pengguna jalan di sepanjang Jalan Ketapang sampai Olimo, Jakarta Barat.

Korbannya adalah seorang pedagang kopi sepeda keliling, pedagang siomay, dua polisi, dua pengendara sepeda motor, dan penumpang di dalam angkot. Seluruh korban menderita luka lecet di beberapa bagian tubuh. Beruntung, tak ada korban jiwa atas kecelakaan tersebut.

Berdasarkan tes, bungsu dari enam bersaudara tersebut terbukti menggunakan ekstasi jenis Inex dan berkendara di bawah pengaruh minuman keras merek Chivas. Namun, polisi tak menemukan barang bukti narkotika di mobil ataupun di apartemen Novie.

Hingga kini, perempuan berparas cantik berambut sebahu tersebut masih dalam perawatan di Rumah Sakit Polri, Bhayangkara, Kramat Jati, Jakarta Timur. Dokter rumah sakit memantau perkembangan kondisi kejiwaan wanita yang hidup sendiri di Jakarta tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com