Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Siap Meng-upgrade "Rustanti"

Kompas.com - 16/10/2012, 13:24 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Di hari pertama kerja, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menepati janjinya untuk langsung turun ke lapangan ke perkampungan kumuh di Jakarta. Setelah meninjau perkampungan di Pademangan, Jokowi meninjau perkampungan kumuh di Tanah Tinggi, Jakarta Pusat.

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga meninjau ke Rumah Susun Tanah Tinggi (Rustanti). Setelah meninjau Rustanti, Jokowi merasa banyak yang harus dibenahi agar Rustanti layak untuk ditempati.

"Rustanti ini perlu di-upgrade lagi agar lebih layak ditempati," kata Jokowi di Tanah Tinggi, Jakarta, Selasa (16/10/2012).

Selain itu, Jokowi juga menginginkan agar ruang terbuka hijau di Rustanti juga harus ditambahkan. Ruang tersebut, selain untuk penghijauan, juga dapat digunakan sebagai ruang publik penduduk rusun bercengkerama.

"Ruang hijaunya harus ada. Kampungnya harus dapat ditata kembali. Harus ada ruang publik untuk interaksi warga juga," kata Jokowi.

Selain itu, hal lainnya yang perlu dibenahi di Rustanti itu adalah permasalahan pompa air.

"Masalah pompa juga. Seperti tadi ada warga yang mengeluhkan. Saya sudah suruh catat keluhannya," kata Jokowi.

Dalam kunjungannya ini, Jokowi menggunakan Kijang Innova hitam bernomor polisi B 1123 RFR. Ia tidak menggunakan seragam dinas, tetapi  kemeja putih lengan panjang, celana hitam, dan sepatu kets berwarna coklat.

Di dalam mobil tersebut, ia duduk didampingi Sekretaris Daerah Fadjar Panjaitan. Ia mengaku sengaja melakukan peninjauan di permukiman padat penduduk untuk melihat penataan rumah.

Saat tiba, Jokowi langsung disambut antusias oleh warga setempat yang telah menunggu sejak pagi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com