Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Tengok Korban Kebakaran Salemba

Kompas.com - 13/03/2013, 14:52 WIB
Indra Akuntono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menengok lokasi dan korban kebakaran di sebelah Rumah Sakit St Carolus, di Jalan Bluntas Raya, Gang 1, RT 4/5, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (13/3/2013). Setibanya di lokasi, pukul 14.30 WIB, Jokowi langsung ke tempat pengungsian.

Seperti diberitakan, pada Selasa (12/3/2013), kebakaran terjadi di permukiman padat penduduk ini. Sedikitnya 200 jiwa mengungsi ke beberapa titik di sekitar lokasi.

Dari data yang dihimpun, 200 pengungsi berasal dari 55 kepala keluarga yang menghuni 25 rumah. Peristiwa kebakaran juga merenggut korban jiwa, yakni Didi Suhardi (48), yang meninggal dunia akibat tersengat listrik saat membantu memadamkan api.

Warga yang kehilangan rumahnya kini mengungsi di parkiran ruko yang belum selesai dibangun di sebelah lokasi kebakaran. Warga tampak menggelar tikar dan karpet di parkiran yang dilengkapi beberapa televisi tersebut.

Sementara itu, dapur umum didirikan di tepi Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat. Setelah menilik lokasi dan menengok korban, mantan Wali Kota Surakarta tersebut membagikan bantuan seperti beras dan perlengkapan sekolah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com