Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KNKT: Lintas Feri Merak-Bakauheni Semrawut

Kompas.com - 29/04/2013, 14:53 WIB
Haryo Damardono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Dari investigasi terhadap tumbukan KMP Bahuga Jaya dengan MV Norgas Cathinka, yang terjadi pada 26 September 2012 di Selat Sunda, diketahui lintas feri Merak-Bakauheni sangat semrawut. Regulator pun didesak untuk melakukan pembenahan.

Ketua Tim Investigasi Tubrukan KMP Bahuga Jaya dengan MV Norgas Cathinka, Capt Sri Untung, Senin (29/4/2013), di Jakarta, menyatakan, lalu lintas kapal di penyeberangan Merak-Bakauheni semrawut.

"Feri ke barat harusnya lewat utara, feri ke timur lewat selatan, tetapi ternyata tidak begitu," kata Untung yang bersama Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi Marsekal Muda (purn) Tatang Kurniadi memaparkan laporan akhir investigasi tubrukan tersebut.

Untung menambahkan, pergerakan kapal feri di Merak-Bakauheni ternyata tidak diatur oleh sistem kontrol lalu lintas tertentu. Bila dibandingkan dengan angkutan udara, ternyata lalu lintas feri tidak dikontrol oleh semacam air traffic control (ATC). Dengan demikian, lalu lintas di perairan memang tidak selalu dimonitor dan dikendalikan dari ruang kontrol tertentu.

"Tidak usah terlalu canggih juga tidak apa-apa. Yang harus adalah digambar di petanya untuk kemudian dipatuhi pergerakan ferinya," ujar Capt Sri Untung.

Dia mengatakan, ketidakjelasan alur feri di Merak-Bakauheni makin menyulitkan saat feri bertemu dengan kapal asing yang melintasi Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com