Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ular Sanca Tertangkap Saat Mau Mangsa Anak Ayam

Kompas.com - 02/05/2013, 11:43 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Usaha seekor ular sanca saat hendak memakan anak ayam di dalam kandang tepi Kali Cipinang, Makasar, Jakarta Timur, di tengah banjir, digagalkan pemilik ayam. Ular yang memiliki panjang sekitar satu meter itu pun ditangkap.

Rizky (15), sang pemilik ayam mengatakan, semula, ia sedang berjalan menyusuri tepi Kali Cipinang menuju kandang ayamnya. Dia terkejut saat melihat seekor ular sanca tampak mendekati kandang ayam miliknya. Sebelum si ular menerkam ayamnya, Rizky langsung menangkap ular tersebut dengan tangan kosong.

"Dia naik dari sampah-sampah pinggir kali. Saya langsung tangkap saja sebelum ayamnya dimakan," ujarnya saat ditemui Kompas.com di dekat lokasi penemuan, Kamis (2/5/2013).

Pengalamannya, tiga kali menangkap ular sejenis di sekitar lokasi yang sama, Rizky mengakui, menyebabkan dirinya tak takut lagi menghadapi ular. Dengan cepat, siswa kelas III salah satu SMP di Makasar, Jakarta Timur, itu pun dapat menaklukan ular bercorak hitam-kuning itu.

Dari ukurannya, Rizky memperkirakan ular yang ditangkapnya tersebut masih berusia muda. Ia pun yakin, sang induk berada tak jauh dari tempat penemuan ular sanca itu pertama kali.

"Semalam saya lihat ular sanca juga, ukurannya sepaha ada di sana (sekitar 20 meter dari lokasi penemuan). Mungkin itu induknya," ujar Rizky.

Kini, Rizky meletakkan ular yang mulutnya telah diberi lakban agar aman tersebut di sebuah kandang burung berukuran kecil. Berbeda dari tiga ekor ular sanca yang pernah ditangkap sebelumnya, rencananya ia akan memelihara ular tersebut hingga dewasa untuk kemudian dijual.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com