Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Kalapas Cipinang: Salam Kenal Mbak Vanny, Ini Wajah Saya

Kompas.com - 27/07/2013, 21:08 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Kepala Lapas Narkotika Cipinang, Jakarta, Thurman Hutapea, sangat kecewa kepada Vanny Rosyane karena pengakuan sepihak dari Vanny membuatnya dicopot dari jabatannya. Thurman sangat ingin bertemu dengan Vanny.

Pada Sabtu (27/7/2013), Thurman akhirnya bercakap-cakap melalui telepon dengan Vanny saat menjalani siaran langsung. Vanny berada di Studio TV One dan Thurman di kantor Kompas TV. Pertemuan via udara tersebut langsung dimanfaatkan Thurman, yang mengaku kini dizalimi Vanny.

"Salam kenal Mbak Vanny, ini wajah Kalapas," ujarnya dengan mimik serius. Vanny yang berada di Studio TV One pun hanya diam.

"Tadi saya sapa, Vanny diam saja. Saya pengin banget ketemu dia. Saya cukup kecewa dengan Mbak Vanny. Coba lihat, ini wajah saya," ujarnya.

Sebelumnya, Vanny mengaku kerap menggunakan ruang Kalapas Narkoba Cipinang untuk bertemu pacarnya yang juga terpidana mati dalam kasus narkoba, Freddy Budiman. Vanny mengaku, ia tidak terlalu mengingat wajah Kalapas.

"Kalau Kalapas-nya paling sepintas karena dia takut sama Abang (Freddy). Kalau dia lewat mengambil sesuatu yang ketinggalan, saya mainan handphone," kata Vanny kepada Kompas TV, Jumat (26/6/2013) malam.

Vanny mengatakan, ia sering bertemu dengan Freddy di ruang Kalapas. Di ruangan itu, ia mengaku mengonsumsi sabu-sabu dan bermesraan dengan Freddy. "Kalau pakai shabu gila-gilaan itu di ruang Kalapas," ujarnya.

Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Denny Indrayana mengatakan, pihaknya akan memeriksa siapa pun yang terlibat dalam pemberian fasilitas khusus kepada tahanan di Lapas Narkotika Cipinang sebagaimana dikatakan oleh Vanny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Megapolitan
DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Megapolitan
Saat Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Saat Toko "Saudara Frame" Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Megapolitan
9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Megapolitan
Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Megapolitan
Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Megapolitan
Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Megapolitan
Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Keluarga Pemilik Toko Bingkai 'Saudara Frame' yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Keluarga Pemilik Toko Bingkai "Saudara Frame" yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com