Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amankan Jakarta Marathon, Polda Metro Awasi Gang Kecil

Kompas.com - 27/10/2013, 08:17 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Acara Jakarta Marathon 2013 diamankan 5.500 personel gabungan personel Polda Metro Jaya, TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan DKI. Wakil Kepala Polda Metro Jaya (Wakapolda) Brigjen (Pol) Sudjarno mengatakan, pengamanan difokuskan pada gang-gang kecil atau gang senggol yang berada di sepanjang rute Jakarta Marathon 2013.

"Yang menjadi rawan bukan perempatan besar, tapi gang-gang kecil. Jangan sampai ada motor dan sepeda tiba-tiba nyelonong dan menabrak pelari," kata Sudjarno, di lokasi acara di Monas, Minggu (27/10/2013).

Selain gang-gang kecil, kata Sudjarno, yang menjadi perhatian aparat keamanan adalah titik putaran balik, misalnya di putaran balik fly over Pancoran arah Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Untuk benar-benar membuat perhelatan tersebut aman, Polda Metro Jaya bahkan telah menerjunkan personel dari beberapa wilayah seperti Polres Jakarta Utara, Polres Tangerang, Polres Depok, dan Polres Bekasi.

Polda Metro Jaya, kata Sudjarno, juga menerapkan lima lapis "pembersihan" jalur sepanjang rute Jakarta Marathon 2013. Personel di lapis pertama bertugas untuk memberikan peringatan bahwa lomba lari maraton akan segera dimulai. Kemudian, lapis kedua untuk memastikan rute yang dilalui sudah bersih dari lalu lalang warga yang menonton.

Selanjutnya, personel di lapis ketiga hingga kelima bertugas untuk memberitahukan agar warga atau pendukung, menyambut kedatangan para pelari peserta Jakarta Marathon 2013.

Sudjarno mengatakan, sejak pukul 03.30 WIB pagi tadi, seluruh petugas keamanan gabungan telah melakukan pengecekan ulang keamanan rute. Petugas keamanan, kata dia, tersebar di sepanjang rute, mulai dari start hingga finish.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com