Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mereka Lebih Ingin Bertemu Ahok ketimbang Jokowi

Kompas.com - 30/08/2014, 22:09 WIB
Jessi Carina

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Keceriaan terlihat di wajah anggota Pasukan Pengibaran Bendera Pusaka (Paskibraka) dari Kepulauan Meranti saat menyaksikan langsung Gegap Gempita Pemilihan Abang None di Plaza Monas, Jakarta Pusat. Mereka mengaku senang bisa melihat langsung sosok Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

"Biasanya lihat dari televisi. Sekarang ada di depan mata. Maunya bisa makan malam bareng," kata Ketua Paskibraka Kepulauan Meranti, Yogi, di Plaza Monas, Sabtu (30/8/2014).

Bersama dengan 31 anggota Paskibraka yang lain, Yogi mengaku sudah sejak lama mengagumi sosok pria yang akrab disapa Ahok itu. Menurut dia, Basuki adalah pribadi yang tegas. Namun, tetap dapat membaur dengan rakyat kecil.

Bahkan, Yogi mengaku, keinginan dia dan teman-temannya untuk bertemu Basuki jauh lebih besar daripada keinginan bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Ketika akhirnya dapat bertemu Basuki, Yogi merasa senang sekaligus kecewa.

Senangnya, Yogi dapat melihat langsung Basuki dan menyaksikan bagaimana wakil gubernur DKI itu membaur dengan masyarakat. "Kecewanya, hanya lihat dari jauh," ujarnya.

Sebanyak 32 anggota Paskibraka Kepulauan Meranti hadir dalam acara malam ini. Tiga puluh anggota berasal dari Paskibraka Kepulauan Meranti dan 2 orang berasal dari Paskibraka Provinsi Riau perwakilan dari Kepulauan Meranti. Kehadiran mereka merupakan undangan dari Kapolres Kepulauan Meranti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Megapolitan
PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

Megapolitan
PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

Megapolitan
Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan 'Pelanggannya' dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan "Pelanggannya" dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Megapolitan
KPU Jaktim Buka Pendaftarab PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

KPU Jaktim Buka Pendaftarab PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

Megapolitan
NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Megapolitan
Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Megapolitan
“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat di Puncak, Bahas Soal Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

DPRD dan Pemprov DKI Rapat di Puncak, Bahas Soal Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Disorot, Dinas Citata: Itu Masih Perencanaan

Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Disorot, Dinas Citata: Itu Masih Perencanaan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com