Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mendung Menggelayuti Jakarta, Pedagang Jas Hujan Mulai Mangkal

Kompas.com - 08/11/2014, 15:05 WIB
Adysta Pravitra Restu

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mendung yang menggelayuti Jakarta beberapa hari ini, menjadi pertanda bagi para pedagang kaki lima untuk mulai menggelar lapak jas hujan. Salah satu lokasi tempat gerobak mereka "mangkal" adalah kawasan Matraman, Jakarta Timur.

"Dari kemarin kan kelihatan sudah mendung mulu. Rintik juga sudah, ya kami pedagang jualan saja. Mumpung waktunya (hujan)," ujar Kariyadi, salah satu pedagang, saat disinggahi Kompas.com, Sabtu (8/11/2014).

Melintasi Jalan Matraman Raya dari arah Salemba hingga Jatinegara, para pedagang seperti Karyadi terlihat berderet. Gerobak dengan beragam jenis dan warna jas hujan, menjadi penanda.

Karyadi yang mengaku berasal dari Jawa Tengah ini tak menampik bahwa dia adalah pedagang musiman jas hujan. Dia pun mengatakan tak sendirian memerani pekerjaan itu.

Di luar musim penghujan, kata Karyadi, dia berjualan barang lain tanpa dia sebutkan jenis barang yang dia maksud. Namun, begitu awan sudah kerap terlihat di langit Jakarta, dia pun beralih menjual jas hujan.

Jas hujan yang dia tawarkan mulai model jaket dan celana hingga ponco, dengan jenis bahan mulai dari serupa plastik tipis hingga serupa terpal tebal. Setiap hari dia mencari peruntungan dari jas itu dari pukul 10.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB.

Seperti halnya Karyadi, Hari yang dijumpai Kompas.com di kawasan Jatinegara mengaku berjualan jas hujan secara musiman saja. "Untungnya lumayan, kecuali kalau kepepet kasih harga buat habisin barang saja."

Kepepet versi Hari adalah saat musim penghujan sudah mendekati akhir. Selama musim hujan, Hari menjual jas hujan dagangannya seharga Rp 50.000 hingga Rp 300.000. Dari pengalamannya selama ini, ujar dia, pembeli jas hujan di tepi jalan cenderung membeli jas dengan harga termurah. "Itu pun masih nawar," ujar dia datar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Megapolitan
Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Megapolitan
Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Megapolitan
Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Megapolitan
Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Megapolitan
Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Megapolitan
5 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Berhasil Dievakuasi, Polisi: Mayoritas Menderita Luka Bakar

5 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Berhasil Dievakuasi, Polisi: Mayoritas Menderita Luka Bakar

Megapolitan
7 Orang Masih Terjebak dalam Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Prapatan

7 Orang Masih Terjebak dalam Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Prapatan

Megapolitan
Karyawan Gedung Panik dan Berhamburan Keluar Saat Toko Bingkai di Mampang Prapatan Kebakaran

Karyawan Gedung Panik dan Berhamburan Keluar Saat Toko Bingkai di Mampang Prapatan Kebakaran

Megapolitan
Harga Bahan Dapur Naik Turun, Pedagang Pasar Perumnas Klender: Alhamdulillah Masih Punya Pelanggan Setia

Harga Bahan Dapur Naik Turun, Pedagang Pasar Perumnas Klender: Alhamdulillah Masih Punya Pelanggan Setia

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat Dinas Palsu, TNI: Melebihi Gaya Tentara dan Rugikan Institusi

Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat Dinas Palsu, TNI: Melebihi Gaya Tentara dan Rugikan Institusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com