Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Pria Tewas di Pamulang dengan Belasan Luka Sayat

Kompas.com - 04/08/2015, 20:25 WIB
Unoviana Kartika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Seorang pria ditemukan tewas di trotoar sekitar Setu Pamulang, Tangerang Selatan. Di kedua pergelangan tangannya terdapat 17 luka sayatan benda tajam.

Kapolsek Pamulang Komisaris Kristian Pau Adu mengatakan, kejadian itu terjadi tepatnya di Perumahan Puri Pamulang, Pamulang Barat, Tangerang Selatan, pada Selasa (4/8/2015) sekitar pukul 06.30 WIB.

Kejadian itu bermula dari penemuan korban oleh adik iparnya, Hesti Boedi Oetami (56). "Adik korban yang menemukan korban pertama kali dan melaporkannya kepada kami," kata Kristian saat dihubungi, Selasa siang.

Korban bernama Bambang Suyoto (68), warga Pamulang Permai Blok BX, Pamulang, Tangerang Selatan.

Kristian mengatakan, menurut keterangan Hesti, setiap dua kali seminggu, Bambang memiliki kegiatan ritual untuk melakukan tradisi kejawen.

Pada malam sebelum ditemukan tewas, Bambang pergi dari rumah menggunakan sepeda berwarna putih, sesuai perintah ritual. Kemudian, paginya Hesti menemukan pria itu terkapar tak bernyawa.

Identifikasi yang dilakukan petugas Polsek Pamulang menunjukkan ada 17 luka sayat di tubuh pria itu. Luka itu terdapat di pergelangan tangan dan siku tangan kiri.

Mayat Bambang kemudian langsung dibawa ke ruang jenazah RS Fatmawati untuk diotopsi. Sejauh ini, tidak ditemukan sidik jari orang lain yang artinya tidak ada tanda-tanda penganiayaan.

Namun, kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut. "Masih kami dalami kemungkinan korban dibunuh atau bunuh diri," ucap Kristian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Megapolitan
DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Megapolitan
Saat Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Saat Toko "Saudara Frame" Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Megapolitan
9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Megapolitan
Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Megapolitan
Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Megapolitan
Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Megapolitan
Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Keluarga Pemilik Toko Bingkai 'Saudara Frame' yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Keluarga Pemilik Toko Bingkai "Saudara Frame" yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com