Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekam Jejak Pelaku Bom Sarinah, Perampokan Bank hingga Latihan Militer di Aceh

Kompas.com - 18/01/2016, 08:54 WIB
KOMPAS.com - Pihak kepolisian telah merilis identitas empat pelaku teror bom di kawasan Sarinah dan Jl. MH Thamrin, Jakarta, Kamis (14/1/2016), yaitu:

1. Dian Juni (25)
2. Afif alias Sunakin
3. Muhammad Ali (29)
4. Ahmad Muhazan (25)

(Baca juga: Ini Identitas 5 Terduga Teroris di Kawasan Sarinah)

Berdasarkan penelusuran yang dilakukan KompasTV, sebagian besar pelaku diketahui pernah berurusan dengan hukum, beberapa di antaranya bahkan terlibat kasus terorisme.

1. Dian Juni Kurniadi diketahui sebagai mantan mekanik atau montir pada sebuah perusahaan pakan ternak di Sampit, Kalimantan Tengah.
Keahlian dan pengalamannya melalui profesi ini membuat dia mengerti masalah merakit mesin dan listrik. Pada Agustus 2015, Dian diketahui menghilang setelah terlibat kasus penipuan di Kalimantan Tengah.

2. Afif alias Sunakin tercatat pernah mengikuti pendidikan militer di Aceh. Dia juga diketahui sebagai residivis pelaku perampokan CIMB Niaga di Medan pada tahun 2010.

Pada tahun yang sama, Afif juga divonis 7 tahun penjara setelah ditangkap Densus Anti-teror karena terlibat latihan perang dan kepemilikan senjata di Aceh.

3. Muhammad Ali tercatat sebagai residivis perampokan Bank CIMB Niaga Medan pada tahun 2010. Sehari-hari, Ali bekerja sebagai sopir angkot di Meruya, Jakarta Barat.

4. Berbeda dengan ketiga rekannya, Ahmad Muhazan diketahui tidak memiliki catatan kriminal. Pria kelahiran Indramayu, 5 Juli 1990, ini hanya dikenal sebagai karyawan perusahaan ban vulkanisir serta berjualan kebab.

Kompas TV Ini Jejak Rekam Pelaku Bom Sarinah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber KompasTV


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com