Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Yakin Perubahan Kursi Bus Transjakarta Minimalisasi Pelecehan Seksual

Kompas.com - 31/03/2016, 11:50 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, bus transjakarta yang mendatang akan diubah spesifikasinya. Posisi tempat duduk yang awalnya berhadapan akan diubah menjadi menghadap ke depan.

"Yang pasti busnya saya ubah duduk kursi ke depan, jadi kayak bus wisata aja," kata Basuki, di Balai Kota, Kamis (31/3/2016).

Spesifikasi ini diyakini Basuki akan meminimalisasi pelecehan seksual terhadap penumpang.

Selain itu, lanjut dia, spesifikasi seperti ini lebih disenangi oleh para warga kelas menengah. Dengan demikian, ia berharap warga kelas menengah yang menggunakan kendaraan pribadi akan beralih menggunakan bus transjakarta.

"Kami pasti pesan bus ratusan sampai ribuan unit. Tergantung swastanya juga mau ikut (mengadakan bus di e-katalog) atau enggak," kata Basuki.

Beberapa waktu lalu CEO Scania, Henrik Henrikssoon, menemui Basuki dan menawarkan pengadaan bus singel. Bus itu diketahui mempunyai kapasitas 64 orang, yang terbagi atas 35 penumpang duduk dan 29 penumpang berdiri.

Sampai saat ini, tercatat sudah ada 31 unit bus Scania yang digunakan untuk layanan transjakarta. Jenis bus yang digunakan adalah bus gandeng.

Kompas TV 150 Unit Transjakarta Siap Disiagakan!
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com