Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sjafrie Sjamsoeddin Diibaratkan Seperti Kapal Selam

Kompas.com - 15/07/2016, 23:07 WIB
David Oliver Purba

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Mantan Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin yang berniat maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada DKI 2017 diibaratkan oleh ketua penjaringan gubernur dari Partai Gerindra, Syarif, ibarat kapal selam. Menurut Syarif, julukan itu layak diberikan kepada Sjafrie melihat caranya yang tenang dan memantau setiap situasi yang terjadi.

Syarif mengatakan, ibarat kapal selam, Sjafrie memantau dari kedalama peta politik di Jakarta. Bahkan, Syarif menyebut dengan sabar Sjafrie menunggu hingga empat bulan untuk mendeklarasikan diri sebagai bakal calon gubernur.

"Munculnya seperti kapal selam, dia mantau dulu. Empat bulan dia mantau lho," ujar Syarif saat mendampingi Sjafrie ke Masjid Luar Batang, Jakarta Utara, Jumat (15/7/2016).

Ibarat kapal selam yang memiliki persenjataan, kata Syarif, Sjafrie juga memiliki peluru yang siap ditembakkan kapan saja ketika diperlukan. Sebutan itu tampaknya sejalan dengan latar belakang Sjafrie dari kalangan militer.

Saat bakal calon gubernur seperti Sandiaga Uno, Yusril Ihza Mahendra, atau Abraham "Lulung' Lunggana tengah sibuk memikat hati warga Jakarta dengan cara blusukan, Sjafrie tak pernah sekalipun tampak berososialisasi dengan masyarakat.

Baru pada Juni lalu Sjafrie mendeklarasikan diri untuk maju pada Pilkada DKI 2017. Hari ini, Sjafrie melakukan safari politik pertamanya ke Kampung Luar Batang.

Sjafrie menyebut dorongan masyarakat yang membuat dirinya memutuskan maju menjadi bakal calon Gubernur DKI. Nama Sjafrie merupakan salah satu kandidat terkuat yang akan diusung Gerindra pada Pilkada mendatang. Dua nama kandidat lainnya yaitu Sandiaga Uno dan Yusril Ihza Mahendra.

Kompas TV Sjafrie Sjamsoeddin Maju Jadi DKI 1
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Dirawat di Panti Sosial, Lansia M Masih Melantur Diperkosa oleh Ponsel

Dirawat di Panti Sosial, Lansia M Masih Melantur Diperkosa oleh Ponsel

Megapolitan
Dua Korban Tewas Kecelakaan Tol Cikampek Km 58 Asal Depok Dimakamkan di Ciamis

Dua Korban Tewas Kecelakaan Tol Cikampek Km 58 Asal Depok Dimakamkan di Ciamis

Megapolitan
Lansia yang Ngaku Diperkosa Ponsel Diduga Punya Masalah Kejiwaan

Lansia yang Ngaku Diperkosa Ponsel Diduga Punya Masalah Kejiwaan

Megapolitan
Pakai Mobil Dinas ke Puncak, Pejabat Dishub DKI Disanksi Tak Dapat Tunjangan 2 Bulan

Pakai Mobil Dinas ke Puncak, Pejabat Dishub DKI Disanksi Tak Dapat Tunjangan 2 Bulan

Megapolitan
98.432 Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api via Stasiun Pasar Senen

98.432 Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api via Stasiun Pasar Senen

Megapolitan
Dishub DKI: 80 Persen Pemudik Sudah Pulang, Lalu Lintas Jakarta Mulai Padat

Dishub DKI: 80 Persen Pemudik Sudah Pulang, Lalu Lintas Jakarta Mulai Padat

Megapolitan
Wanita di Jaksel Sempat Cekcok dengan Kekasih Sebelum Gantung Diri

Wanita di Jaksel Sempat Cekcok dengan Kekasih Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Perempuan di Jaksel Bunuh Diri Sambil 'Live' Instagram

Perempuan di Jaksel Bunuh Diri Sambil "Live" Instagram

Megapolitan
Alibi Pejabat Dishub DKI Pakai Mobil Dinas ke Puncak: Jenguk Teman yang Sakit

Alibi Pejabat Dishub DKI Pakai Mobil Dinas ke Puncak: Jenguk Teman yang Sakit

Megapolitan
Pejabat Dishub DKI Dicopot Usai Pakai Mobil Dinas ke Puncak dan Buang Sampah Sembarangan

Pejabat Dishub DKI Dicopot Usai Pakai Mobil Dinas ke Puncak dan Buang Sampah Sembarangan

Megapolitan
Cerita Porter Berusia 73 Tahun di Terminal Kampung Rambutan: Kadang Makan Nasi Cabai Saja...

Cerita Porter Berusia 73 Tahun di Terminal Kampung Rambutan: Kadang Makan Nasi Cabai Saja...

Megapolitan
Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Megapolitan
Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Megapolitan
Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Megapolitan
Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi 'Online' dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi "Online" dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com