Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malam Pergantian Tahun, Ada Panggung Hiburan dan "Car Free Night" di Sudirman-MH Thamrin

Kompas.com - 20/12/2016, 17:11 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar car free night di sepanjang Jalan Sudirman-MH Thamrin pada malam pergantian tahun 2017 atau pada 31 Desember 2016.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono menjelaskan akan ada empat panggung hiburan yang tersebar di kawasan car free night.

"Namanya car free night atau apa, silakan. Hiburan rakyat, panggung kesenian tradisional, silakan masing-masing improvisasi, BUMD juga silakan menggelar acara, enggak ada instruksi khusus," kata Sumarsono, di Musica Studio, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (20/12/2016).

(Baca: Ini Alasan Pemprov DKI Pusatkan Perayaan Malam Pergantian Tahun 2017 di Ancol)

Rencananya, panggung hiburan itu berdiri di pintu sisi barat Monumen Nasional (Monas), depan Hotel Mandarin, depan Mall FX, dan depan Bendungan Hilir. Lokasi panggung dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kondisi.

Sumarsono menjelaskan pendirian panggung hiburan itu disesuaikan dengan proyek Mass Rapid Transit (MRT) yang tengah berjalan.

"Kami cari tempat aman, enggak di tempat proyek besar," kata Sumarsono.

Sementara itu, Sumarsono akan merayakan malam pergantian tahun di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Ia memastikan akan menginap di Ancol karena kondisi lalu lintas yang tidak memungkinkan untuk keluar masuk kawasan Ancol pada malam tahun baru.

Dia berharap penyebaran lokasi perayaan malam pergantian tahun tak membuat perayaan malam pergantian tahun terpusat di Ancol saja.

"Setiap wali kota kalau mau menelenggarakan pesta rakyat di wilayahnya masing-masing juga silakan saja, enggak ada batasan. Sehingga massa tidak hanya berkumpul di Ancol, tapi juga bisa menikmati di sepanjang Jalan Sudirman-MH Thamrin," ucap Sumarsono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal 'Fogging' buat Atasi DBD di Jakarta

Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal "Fogging" buat Atasi DBD di Jakarta

Megapolitan
April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Megapolitan
“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

Megapolitan
Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Megapolitan
Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Megapolitan
Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi 'Start' dan Ragu-ragu

Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi "Start" dan Ragu-ragu

Megapolitan
Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Megapolitan
Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Megapolitan
Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com