Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djarot Hibur Warga yang Hadiri Kampanyenya di Radio Dalam

Kompas.com - 07/02/2017, 15:18 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Calon wakil gubernur DKI Jakarta nomor pemilihan dua, Djarot Saiful Hidayat, menyanyikan beberapa lagu saat kampanye di GOR Radio Dalam, Jakarta Selatan, Selasa (7/2/2017).

Sebelum Djarot tiba, sudah ada beberapa relawan dari "Gadis Ahok" yang menyampaikan berbagai program pasangan calon gubernur-wakil gubernur, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot.

"Sudah sekarang senang-senang saja. Tadi sudah dikasih pidato kan," kata Djarot kepada warga yang sudah memenuhi teras GOR Radio Dalam.

Di lokasi kampanye itu ada dua pemain gitar dan pengamen jalanan bernama Yoseph yang memenangkan perlombaan mencipta lagu untuk Ahok-Djarot.

"Ayo, aku terserah lagunya apa saja. Yang penting kita happy-happy," kata Djarot.

(Baca: Djarot: RT/RW Enggak Mungkin Dihilangkan, Itu "Black Campaign")

Kemudian Djarot meminta pemain band untuk memainkan lagu milik grup band "Koes Plus".

"Kekasihku apa yang kau risaukan...," kata Djarot saat menyanyikan lagu "Buat Apa Susah".

Djarot mengajak warga untuk bernyanyi bareng. Tak berhenti sampai di situ, Djarot mengajak warga kembali menyanyikan lagu milik penyanyi Jamal Mirdad berjudul "Yang Penting Happy".

Ada beberapa lirik yang diubah Djarot saat menyanyikan lagu tersebut, seperti "Dua.. Dua.. Coblos ya nomor dua."

Selanjutnya, Yoseph menyanyikan lagu ciptaannya untuk Ahok-Djarot. Warga yang menghadiri acara tersebut terlihat ikut bernyanyi sambil mengacungkan dua jari.

Setelah itu, Djarot masih meminta pemain band untuk mengiringinya menyanyikan lagu "Bento". Selesai menyanyikan lagu itu, istri Djarot, Happy Farida, tiba di lokasi acara.

Djarot langsung mengajak istrinya untuk nyanyi bareng. Djarot dan Happy menyanyikan lagu milik Elvy Sukaesih, "Sekuntum Mawar Merah" yang membuat warga ikut bergoyang dangdut.

(Baca: Kampanye di Cilandak, Djarot Bawa Psikolog)

Kompas TV Djarot Janji Atasi Permasalahan Banjir Jakarta
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sebelum Ditemukan Tewas Dibunuh Tantenya, Bocah 7 Tahun di Tangerang Sempat Hilang

Sebelum Ditemukan Tewas Dibunuh Tantenya, Bocah 7 Tahun di Tangerang Sempat Hilang

Megapolitan
ODGJ Diamankan Usai Mengamuk dan Hampir Tusuk Kakaknya di Cengkareng

ODGJ Diamankan Usai Mengamuk dan Hampir Tusuk Kakaknya di Cengkareng

Megapolitan
Pendaftaran PPK Pilkada Depok 2024 Dibuka, Berikut Syarat dan Ketentuannya

Pendaftaran PPK Pilkada Depok 2024 Dibuka, Berikut Syarat dan Ketentuannya

Megapolitan
Gibran Sambangi Rusun Muara Baru Usai Jadi Wapres Terpilih, Warga: Ganteng Banget!

Gibran Sambangi Rusun Muara Baru Usai Jadi Wapres Terpilih, Warga: Ganteng Banget!

Megapolitan
Sespri Iriana Jokowi hingga Farhat Abbas Daftar Penjaringan Cawalkot Bogor dari Partai Gerindra

Sespri Iriana Jokowi hingga Farhat Abbas Daftar Penjaringan Cawalkot Bogor dari Partai Gerindra

Megapolitan
Pria Terseret 150 Meter saat Pertahankan Mobil dari Begal di Bogor

Pria Terseret 150 Meter saat Pertahankan Mobil dari Begal di Bogor

Megapolitan
Mangkirnya Terduga Penipu Beasiswa S3 Filipina, Terancam Dijemput Paksa apabila Kembali Abai

Mangkirnya Terduga Penipu Beasiswa S3 Filipina, Terancam Dijemput Paksa apabila Kembali Abai

Megapolitan
Apesnya Anggota Polres Jaktim: Ikut Ditangkap dalam Pesta Narkoba Oknum Polisi, padahal Tengah Antar Mobil Teman

Apesnya Anggota Polres Jaktim: Ikut Ditangkap dalam Pesta Narkoba Oknum Polisi, padahal Tengah Antar Mobil Teman

Megapolitan
Tak Kapok Pernah Dibui, Remaja Ini Rampas Ponsel di Jatiasih dan Begal Motor di Bantargebang

Tak Kapok Pernah Dibui, Remaja Ini Rampas Ponsel di Jatiasih dan Begal Motor di Bantargebang

Megapolitan
14 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari Per 24 April 2024

14 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari Per 24 April 2024

Megapolitan
BPBD DKI: Waspada Banjir Rob di Pesisir Jakarta pada 25-29 April 2024

BPBD DKI: Waspada Banjir Rob di Pesisir Jakarta pada 25-29 April 2024

Megapolitan
Bocah 7 Tahun di Tangerang Dibunuh Tante Sendiri, Dibekap Pakai Bantal

Bocah 7 Tahun di Tangerang Dibunuh Tante Sendiri, Dibekap Pakai Bantal

Megapolitan
Tiktoker Galihloss Terseret Kasus Penistaan Agama, Ketua RW: Orangtuanya Lapor Anaknya Ditangkap

Tiktoker Galihloss Terseret Kasus Penistaan Agama, Ketua RW: Orangtuanya Lapor Anaknya Ditangkap

Megapolitan
Warga Rusun Muara Baru Antusias Tunggu Kedatangan Gibran Usai Penetapan KPU

Warga Rusun Muara Baru Antusias Tunggu Kedatangan Gibran Usai Penetapan KPU

Megapolitan
Pembatasan Kendaraan Dianggap Bisa Kurangi Macet Jakarta, Asalkan Transportasi Publik Baik

Pembatasan Kendaraan Dianggap Bisa Kurangi Macet Jakarta, Asalkan Transportasi Publik Baik

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com