Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Istri Ahok Kunjungi Lansia yang Sakit di Petojo Selatan

Kompas.com - 29/03/2017, 11:26 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Tim Penggerak PKK DKI Jakarta Veronica Tan mengunjungi para lansia yang sakit di Kelurahan Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (29/3/2017). Istri Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) itu didampingi seorang dokter dan stafnya.

Veronica pertama kali mendatangi seorang kakek bernama M Achsan (68) yang menderita stroke dan susah berjalan. Veronica mengajaknya mengobrol.

"Lihat saya, Pak? Saya Ibu Ahok. Ini kami dari tim yayasan kanker. Kami kan ada pelayanan dokter. Hari ini saya coba datang keliling, coba bantu," kata Veronica memperkenalkan diri.

Setelah itu, dokter yang datang bersama Veronica memeriksa kondisi Achsan. Sementara Veronica berbincang dengan anak Achsan, Aldian Wahyudin (36), mengenai kondisi kesehatan Achsan dan penggunaan BPJS kesehatan.

Selain mengunjungi Achsan, Veronica juga mengunjungi beberapa lansia, seperti Kaenah yang menderita katarak, Eni Sukaeni penderita darah tinggi, dan Orly Intan Jasin yang polio, dan sejumlah orang lainnya.

"Katarak mesti bawa ke dokter, siapa tahu masih bisa bantu," kata Veronica saat dokter yang bersamanya memeriksa Kaenah.

Pengurus RT setempat menyebutkan Kaenah sudah pernah dioperasi satu kali. Namun, baru satu matanya yang dioperasi.

"Sebelah yang operasi kelihatan? Udah operasi kok masih enggak kelihatan?" tanya Veronica kepada dokter.

"Yang sebelah sini yang enggak kelihatan," jawab dokter tersebut.

"Yang operasi kelihatan?" tanya Veronica kepada Kaenah.

"Kelihatan," timpal Kaenah.

Di sana, Veronica juga berbincang dengan seorang perempuan yang tinggal sendirian. Selama ini perempuan itu dibantu oleh tetangga sekitarnya. Saat berbincang dengan Veronica, perempuan tersebut tampak menangis.

"Tinggalnya sendirian ya, sama tetangga aja. Nanti dibantu," ucap Veronica.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Bakal Periksa Pemilik Truk dan Orangtua Sopir yang Sebabkan Kecelakaan di GT Halim

Polisi Bakal Periksa Pemilik Truk dan Orangtua Sopir yang Sebabkan Kecelakaan di GT Halim

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Tangerang Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Tangerang Selatan, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baznas RI Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, 102 Sekolah Ambil Bagian

Baznas RI Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, 102 Sekolah Ambil Bagian

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tangerang, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tangerang, 29 Maret 2024

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Hunian untuk Polisi dan PNS Polri, Lokasinya di Pondok Kelapa

Pemprov DKI Siapkan Hunian untuk Polisi dan PNS Polri, Lokasinya di Pondok Kelapa

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Bogor, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Bogor, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Warga Cibitung Kena Tipu Rp 40 Juta

Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Warga Cibitung Kena Tipu Rp 40 Juta

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Depok, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Depok, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di DKI Jakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di DKI Jakarta, 29 Maret 2024

Megapolitan
Minta Usut Tuntas Kasus Kematian Akseyna, BEM UI Akan Bersurat ke Rektor UI dan Polres Depok

Minta Usut Tuntas Kasus Kematian Akseyna, BEM UI Akan Bersurat ke Rektor UI dan Polres Depok

Megapolitan
Tanda Duka Cita, Mahasiswa UI Peringati 9 Tahun Kematian Akseyna

Tanda Duka Cita, Mahasiswa UI Peringati 9 Tahun Kematian Akseyna

Megapolitan
500 Siswa SMA Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang KRI Semarang

500 Siswa SMA Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang KRI Semarang

Megapolitan
Soal Peluang Maju Pilkada DKI, Heru Budi: Hari Esok Masih Penuh Misteri

Soal Peluang Maju Pilkada DKI, Heru Budi: Hari Esok Masih Penuh Misteri

Megapolitan
Sopir Truk Akui Kecelakaan di GT Halim karena Dikerjai, Polisi: Omongan Melantur

Sopir Truk Akui Kecelakaan di GT Halim karena Dikerjai, Polisi: Omongan Melantur

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com