Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PNS DKI Bersantai di Bawah Pohon Rindang Saat Upacara Harkitnas

Kompas.com - 20/05/2017, 09:15 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menyambut Hari Kebangkitan Nasional, Sabtu (20/5/2017), Pemprov DKI Jakarta menggelar upacara di silang Monumen Nasional, Jakarta Pusat.

Upacara ini diikuti pegawai negeri sipil (PNS) di jajaran Pemprov DKI, perwakilan dari TNI dan Polri, serta sejumlah petugas dari "pasukan pelangi" di bawah Pemprov DKI.

Upacara yang dipimpin Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat itu berlangsung hikmat sejak 07.30 WIB.

Namun, tampaknya tak semua PNS mau untuk mengikuti upacara, khususnya pada hari libur seperti saat ini.

(Baca juga: Jelang Bulan Ramadhan, Djarot Minta PNS DKI Maafkan Ahok)

Dari pantauan Kompas.com di lokasi, sejumlah PNS yang mengenakan baju batik berwarna biru tampak bersantai. Mereka duduk di bawah pohon untuk menghindari panas matahari.

Bahkan, tak sedikit PNS yang terlihat menikmati makanan dan minuman di kios-kios yang menjajakan makanan di Lenggang Jakarta.

Tampak juga PNS yang masih mondar-mandir di Balai Kota. Padahal, upacara telah dimulai. Ada juga PNS yang sudah masuk ke barisan, akan tetapi tiba-tiba keluar dari barisan tanpa alasan yang jelas.

(Baca juga: Djarot Sindir PNS yang Bermalas-Malasan Saat Bulan Puasa)

Kompas.com masih berusaha untuk mengkonfirmasi Djarot mengenai hal tersebut. Selain kegiatan upacara, rencananya Djarot akan menghadiri konser "Indonesia Bangkit" di Waduk Pluit, Jakarta Utara siang ini.

Acara ini dimeriahkan oleh sejumlah musisi Ibu Kota. Djarot juga akan menghadiri acara "Malam 1000 Cahaya" di Makam Mbah Priok, Jakarta Utara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Megapolitan
Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Megapolitan
Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Megapolitan
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Botol dan Batu, Polisi: Tak Ada yang Terluka dan Ditangkap

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Botol dan Batu, Polisi: Tak Ada yang Terluka dan Ditangkap

Megapolitan
Cerita Tukang Ojek Sampan Pelabuhan Sunda Kelapa, Setia Menanti Penumpang di Tengah Sepinya Wisatawan

Cerita Tukang Ojek Sampan Pelabuhan Sunda Kelapa, Setia Menanti Penumpang di Tengah Sepinya Wisatawan

Megapolitan
Pendatang Baru di Jakarta Harus Didata agar Bisa Didorong Urus Pindah Domisili

Pendatang Baru di Jakarta Harus Didata agar Bisa Didorong Urus Pindah Domisili

Megapolitan
Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Bekerja Sebagai Pengajar di Kampus Jakarta

Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Bekerja Sebagai Pengajar di Kampus Jakarta

Megapolitan
Bentuk Unit Siaga SAR di Kota Bogor, Basarnas: Untuk Meningkatkan Kecepatan Proses Penyelamatan

Bentuk Unit Siaga SAR di Kota Bogor, Basarnas: Untuk Meningkatkan Kecepatan Proses Penyelamatan

Megapolitan
Aksi Pencurian Kotak Amal di Mushala Sunter Terekam CCTV

Aksi Pencurian Kotak Amal di Mushala Sunter Terekam CCTV

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Jakbar Dikenal Sebagai Atlet Maraton

Siswa SMP yang Gantung Diri di Jakbar Dikenal Sebagai Atlet Maraton

Megapolitan
Detik-detik Mencekam Kebakaran Toko 'Saudara Frame': Berawal dari Percikan Api, Lalu Terdengar Teriakan Korban

Detik-detik Mencekam Kebakaran Toko "Saudara Frame": Berawal dari Percikan Api, Lalu Terdengar Teriakan Korban

Megapolitan
Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com