Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Metro Koordinasi dengan Pertamina soal Stok BBM Saat Mudik

Kompas.com - 16/06/2017, 11:23 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan mengatakan, Polda Metro Jaya telah berkoordinasi dengan Pertamina untuk menyediakan bahan bakar minyak (BBM) cadangan selama masa mudik 2017.

Hal tersebut merupakan satu dari sejumlah antisipasi yang dilakukan Polda Metro Jaya terkait mudik dan Lebaran.

"BBM-BBM yang kira-kira akan habis, kami sudah berkoordinasi dengan Pertamina," ujar Iriawan di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (16/6/2017).

Antisipasi lainnya yang dilakukan Polda Metro Jaya yakni dengan terus-menerus melakukan operasi bahan pangan selama Ramadhan hingga Lebaran nanti. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga stabilisasi harga bahan pangan.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Pemda, dengan Bulog, dengan melakukan operasi-operasi sehingga Alhamdulillah stabil harga-harga kebutuhan pokok di masyarakat," kata Iriawan.

Baca: Menteri Jonan Jamin Stok BBM Mudik dan Balik Mudik Aman

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat juga mengaku telah bekerja dengan Iriawan dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Jaswandi terkait pengamanan mudik.

Para pemudik diimbau tidak menggunakan motor saat mudik dan menitipkan motornya di kantor pemerintahan dan kantor polisi/TNI.

"Sepeda motor bisa dititipkan si kantor-kantor polisi, kantor-kantor TNI, di kantor-kantor pemerintah, dan kemudian imbauan untuk meninggalkan rumah dalam kondisi betul-betul aman," ucap Djarot dalam kesempatan yang sama.

Djarot juga sudah berkoordinasi soal pengamanan pada malam takbir menjelang Lebaran. Dia juga melaporkan bahwa Pemprov DKI Jakarta akan menggelar festival beduk dan gema takbir di Balai Kota DKI Jakarta pada 24 Juni 2017.

Kompas TV Sejumlah instansi pemerintah melakukan rapat koordinasi persiapan arus mudik Lebaran.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Keluarga Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Tuding Suaminya Terlibat Dalam Pembuatan Video

Keluarga Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Tuding Suaminya Terlibat Dalam Pembuatan Video

Megapolitan
Cerita Tukang Pelat di Matraman, Enggan Terima Pesanan Pelat Nomor Palsu karena Tak Mau Berurusan dengan Hukum

Cerita Tukang Pelat di Matraman, Enggan Terima Pesanan Pelat Nomor Palsu karena Tak Mau Berurusan dengan Hukum

Megapolitan
Pusaran Kejahatan Seksual Anak yang Tak Berjeda...

Pusaran Kejahatan Seksual Anak yang Tak Berjeda...

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 4 Juni 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 4 Juni 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling Jakarta 4 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling Jakarta 4 Juni 2024

Megapolitan
Cuti demi Pilkada, Supian Suri Kemas Barang Pribadinya yang Ada di Ruangan Sekda Depok

Cuti demi Pilkada, Supian Suri Kemas Barang Pribadinya yang Ada di Ruangan Sekda Depok

Megapolitan
Polisi: Puluhan Warga Bogor Diduga Keracunan Usai Mengonsumsi Makanan Haul

Polisi: Puluhan Warga Bogor Diduga Keracunan Usai Mengonsumsi Makanan Haul

Megapolitan
Berburu Klakson “Telolet” Berujung Maut di JPO Jatiasih yang Pagar Kawatnya Berlubang…

Berburu Klakson “Telolet” Berujung Maut di JPO Jatiasih yang Pagar Kawatnya Berlubang…

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Bekerja sebagai Pengamen Jalanan

Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Bekerja sebagai Pengamen Jalanan

Megapolitan
Mertua yang Dianiaya Menantu Ajukan Praperadilan agar Berkas Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan

Mertua yang Dianiaya Menantu Ajukan Praperadilan agar Berkas Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan

Megapolitan
Korban Diduga Keracunan Makanan Haul di Bogor Bertambah Jadi 71 Orang

Korban Diduga Keracunan Makanan Haul di Bogor Bertambah Jadi 71 Orang

Megapolitan
Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Akan Manfaatkan Waktu untuk Bertemu dengan Warga

Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Akan Manfaatkan Waktu untuk Bertemu dengan Warga

Megapolitan
Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Pastikan Tidak Lagi Gunakan Fasilitas Negara

Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Pastikan Tidak Lagi Gunakan Fasilitas Negara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2024 dan Jam Operasionalnya

Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2024 dan Jam Operasionalnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com