Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolda Metro Jaya: Jakarta Kondusif, "Sweeping" Tak Ada

Kompas.com - 24/06/2017, 21:17 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal (Pol) Mochamad Iriawan menyampaikan, situasi di Jakarta dan sekitarnya menjelang Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah secara umum aman dan kondusif. Pihaknya juga telah memantau sejumlah titik dan tempat keramaian di Jakarta pada malam takbiran, Sabtu (24/6/2017) ini.

"Situasi Jakarta umumnya kondusif. Sweeping-sweeping tidak ada sampai sekarang, kejadian pun alhamdulillah tidak ada. Hanya pas pertengahan itu (kasus) Karawaci dengan Cengkareng sudah bisa kami tindaklanjuti, tinggal yang Karawaci," kata Iriawan saat menghadiri Festival Pukul Bedug dan Gema Takbir di Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu malam.

Kejadian di Cengkareng dan Karawaci yang dimaksud Iriawan adalah kasus perampokan disertai pembunuhan dengan senjata api beberapa waktu lalu. Polisi sudah meringkus sejumlah tersangka pelaku kasus perampokan dan pembunuhan di Cengkareng, Jakarta Barat  yang menewaskan Davidson Tantono, sedangkan pelaku yang menewaskan Italia Chandra Kirana Putri di Karawaci, Tangerang, masih diburu sampai sekarang.

Iriawan mengatakan, arus mudik di kawasan Jakarta dan sekitarnya berlangsung lancar serta aman. Sempat ada kepadatan arus lalu lintas di beberapa titik menuju ke Jawa Barat dan arah ke Pelabuhan Merak tetapi dapat diatasi dengan cepat.

Ia mengatakan, polisi masih akan memantau kelangsungan malam takbiran.

Iriawan juga memastikan, pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah di Jakarta, khususnya di Masjid Istiqlal, sudah disiapkan dengan matang. Rencananya, Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla, hingga Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat akan melaksanakan shalat id di Masjid Istiqlal besok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda, Polri, dan Kejati Tak Bacakan Jawaban Gugatan MAKI Terkait Desakan Tahan Firli Bahuri

Polda, Polri, dan Kejati Tak Bacakan Jawaban Gugatan MAKI Terkait Desakan Tahan Firli Bahuri

Megapolitan
Oknum TNI Aniaya 4 Warga Sipil di Depan Mapolres Jakpus

Oknum TNI Aniaya 4 Warga Sipil di Depan Mapolres Jakpus

Megapolitan
Ketua DPRD Kota Bogor Dorong Pemberian 'THR Lebaran' untuk Warga Terdampak Bencana

Ketua DPRD Kota Bogor Dorong Pemberian "THR Lebaran" untuk Warga Terdampak Bencana

Megapolitan
Dua Karyawan SPBU Karawang Diperiksa dalam Kasus Bensin Dicampur Air di Bekasi

Dua Karyawan SPBU Karawang Diperiksa dalam Kasus Bensin Dicampur Air di Bekasi

Megapolitan
Soal Urgensi Beli Moge Listrik untuk Pejabat, Dishub DKI: Targetnya Menekan Polusi

Soal Urgensi Beli Moge Listrik untuk Pejabat, Dishub DKI: Targetnya Menekan Polusi

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Gagal Rekonstruksi karena Sakit, Gathan Saleh Dibawa ke Dokter

Gagal Rekonstruksi karena Sakit, Gathan Saleh Dibawa ke Dokter

Megapolitan
Karyoto Disebut Hentikan Perkara Firli Bahuri Diam-diam, Polda Metro Jaya: Mengada-ada!

Karyoto Disebut Hentikan Perkara Firli Bahuri Diam-diam, Polda Metro Jaya: Mengada-ada!

Megapolitan
9 Tahun Misteri Kasus Kematian Akseyna, Keluarga Tidak Dapat “Update” dari Polisi

9 Tahun Misteri Kasus Kematian Akseyna, Keluarga Tidak Dapat “Update” dari Polisi

Megapolitan
Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Megapolitan
Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Kembangkan 'Food Estate' di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Kembangkan "Food Estate" di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Megapolitan
Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com