Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jahit Baju Anies, Pemilik "Chiu Tailor" Bahagia Gubernur DKI Pakai Jasanya Lagi

Kompas.com - 11/10/2017, 15:27 WIB
Sherly Puspita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Chiu Tailor mendapat kesempatan spesial menjahit pakaian dinas upacara (PDU) Anies Baswedan yang akan dipakai pada upacara pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Senin (16/10/2017) mendatang.

Bengkel jahit Chiu Tailor terletak di Jalan Pluit Karang Indah Timur No 73, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. Hari ini, Kompas.com berkesempatan bertemu langsung dengan Thio Ahmad Hendra, pemilik Chiu Tailor di bengkel jahit miliknya.

Dilihat dari luar, tak ada yang spesial dari bengkel jahit milik Hendra. Bengkel jahit Chiu Tailor berupa rumah toko (ruko) berukuran tak terlalu luas. Plang nama dan banner bertuliskan "Chiu Tailor" pun telah tampak usang termakan usia.

Hendra, begitu pemilik Chiu Tailor kerap disapa, mengaku bahagia mendapat kesempatan menjahit PDU Anies untuk upacara pelantikan nanti.

Baca: Anies Akan Pakai Seragam Pelantikan Bikinan Penjahit Langganan Pemprov

"Saya senang sekali dapet order PDU lagi untuk pelantikan Gubernur DKI," ujar Hendra.

Pria berusia 64 tahun ini bercerita, awalnya permintaan menjahit PDU untuk Anies datang dari Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri (KDH dan KLN) Provinsi DKI Jakarta, Muhammad Mawardi.

"Saya sudah kenal baik dengan Pak Mawardi. Sejak dulu sudah langganan saya, pegawai Pemprov DKI lain juga langganan saya. Tapi saya kaget ini ada permintaan jahit baju DKI 1," ujarnya.

Baca: Anies-Sandi Tak Bisa Dilantik pada 15 Oktober 2017

Hendra mengatakan, sudah bertahun-tahun dirinya tak mendapatkan order menjahit PDU untuk acara pelantikan gubernur.

"Kemarin waktu pelantikan Djarot, Ahok, Jokowi, Bahkan zaman Foke (Fauzi Bowo) tidak ada yang pesan PDU ke saya. Waktu itu seinget saya Foke cuma pesan baju dinas saja," kata dia.

Ia mengaku menaruh atensi dalam pembuatan baju yang akan dikenakan Anies di depan Presiden Joko Widodo ini.

Baca: Pada Hari Pelantikan Anies-Sandi, Ini Rangkaian Acaranya...

"Saya sangat teliti mengerjakannya, jangan sampai salah. Kan nanti dipakai di depan Presiden, lalu tayang di televisi," ujarnya.

Hendra telah melakukan pengukuran dan beberapa kali "fitting" setelan baju jas, celana dan kemeja yang serba putih tersebut.

Selain memesan PDU, ternyata Anies juga memesan dua stel seragam dinas coklat yang akan dikenakan Anies saat menjabar sebagai gubernur nantinya.

"Tanggal 20 September saya datang ke rumah Pak Anies untuk pengukuran, sudah beberapa kali fitting juga. Besok sore sudah jadi semua. Jas PDU, celana, kemeja, sepatu, dasi, tanda pangkat, sudah siap semua. Semoga cocok," ujarnya.

Kompas TV Selamat Datang Gubernur Baru Jakarta - Dua Arah (Bag 3)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Megapolitan
Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi 'Start' dan Ragu-ragu

Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi "Start" dan Ragu-ragu

Megapolitan
Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Megapolitan
Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Megapolitan
Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Megapolitan
Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Megapolitan
Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Megapolitan
Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Megapolitan
Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Megapolitan
Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com