Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandi Sempat Khawatir Anaknya Datang ke Acara DWP

Kompas.com - 12/12/2017, 19:58 WIB
Sherly Puspita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, kedua putrinya, Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa Uno, kerap menghadiri acara Djakarta Warehouse Project (DWP).

Sandi mengaku sempai khawatir saat kedua putrinya tersebut datang ke acara musik tahunan itu.

"Saya sih waktu dulu awal-awal khawatir banget mereka (Amyra dan Atheera) datang ke acara DWP," ujar Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (12/12/2017).

Saat itu, ia kerap mengingatkan kedua putrinya tersebut agar tak meninggalkan shalat dan tak tergiur minum minuman beralkohol pada acara tersebut.

"Kita enggak tahu, tetapi sebagai orang tua kan kita menjaga, anak kita tapi paling minta Allah SWT menjaga anak kita karena kita mau bagaimanapun kan ya enggak bisa, kan mereka sudah dewasa," kata dia.

Baca juga : Bang Japar Berniat Bicarakan DWP dalam Makan Siang Bersama Anies

Meski demikian, ia yakin acara DWP akan berlangsung tertib, aman, dan sesuai dengan norma serta hukum di Indonesia.

Bahkan, ia menyebut DWP akan mempersatukan dan menghasilkan lapangan kerja baru bagi warga Jakarta.

"Alhamdullilah saya dapat sebuah berita baik dari Ibu Tinia (Kadis Pariwisata DKI) bahwa sudah disetujui ada kesenian tradisional dari berbagai wilayah di Indonesia, jadi kan bagus. Kelas dunia datang kita mengangkat kesenian Indonesia," ucapnya.

Baca juga : Polisi Siapkan Rencana Pengamanan Acara DWP 2017

Protes muncul atas rencana digelarnya DWP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada 15 dan 16 Desember 2017 ini.

Penolakan muncul dari sejumlah ormas dan elemen masyarakat yang menyampaikan keberatannya kepada Pemprov DKI.

Mereka menolak digelarnya DWP di Jakarta dengan alasan gelaran musik tahunan tersebut dianggap dapat merusak moral bangsa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Megapolitan
Terdengar Gemuruh Mirip Ledakan Bom Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Terdengar Gemuruh Mirip Ledakan Bom Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Megapolitan
Beredar Video Sopir Truk Dimintai Rp 200.000 Saat Lewat Jalan Kapuk Muara, Polisi Tindak Lanjuti

Beredar Video Sopir Truk Dimintai Rp 200.000 Saat Lewat Jalan Kapuk Muara, Polisi Tindak Lanjuti

Megapolitan
Maju Pilkada Bogor 2024, Jenal Mutaqin Ingin Tuntaskan Keluhan Masyarakat

Maju Pilkada Bogor 2024, Jenal Mutaqin Ingin Tuntaskan Keluhan Masyarakat

Megapolitan
Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Megapolitan
Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Megapolitan
Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Megapolitan
Disdukcapil DKI Bakal Pakai 'SMS Blast' untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Disdukcapil DKI Bakal Pakai "SMS Blast" untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Megapolitan
Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Megapolitan
8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

Megapolitan
Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Megapolitan
Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Megapolitan
Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Megapolitan
Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com