Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov DKI Batal Ikut Tanggung Kerugian Kerusakan GBK

Kompas.com - 19/02/2018, 14:54 WIB
Nibras Nada Nailufar,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan Pemprov DKI Jakarta batal menyumbang biaya perbaikan kawasan Gelora Bung Karno.

Pasalnya, dampak kerusakan tak sebesar yang dikira.

"Kemarin kami sempat sampaikan bahwa nanti DKI ikut tanggung jawab atas kejadian kemarin, tetapi tadi mengobrol sama Pak Menteri (Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono), kata beliau, (kerugian) hanya Rp 150 juta, sudah dikelola sendiri saja, tidak usah (ditanggung) Pemda DKI," kata Anies usai rapat persiapan penyelenggaraan Asian Games XVII 2018 di Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2018).

Baca juga: Polisi Tunggu Laporan Panitia untuk Tetapkan Tersangka Perusakan GBK

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, kerusakan di GBK usai pertandingan final Piala Presiden antara Persija dengan Bali United, tergolong ringan. Biaya perbaikannya kurang dari Rp 150 juta.

"Anggaran tidak lebih dari Rp 150 juta semuanya," katanya.

Pagi tadi, Basuki mengecek GBK. Ia menyebut beberapa kerusakan, antara lain pembatas penyandang difabel yang lepas, serta pintu 7, dan 9.

Baca juga: Basuki Menangis Lihat Kerusakan GBK di Media Sosial

Kerusakan terparah, lanjutnya, ada pada taman di kawasan GBK. Taman yang luasnya sekitar 40 hektar itu diperkirakan rusak 80 persen.

"Tanamannya atau 4 pohon besar yang roboh karena dipanjat para suporter, itu yang akan kami perbaiki," ujar Basuki.

Sebelumnya, Gubernur Anies mengatakan, DKI akan ikut bertanggung jawab memperbaiki kerusakan di kawasan GBK usai pertandingan final Piala Presiden Persija melawan Bali United.

Baca juga: Dipanjat Suporter, 4 Pohon di Kawasan GBK Senayan Roboh

"Kita siap untuk ikut perbaiki dan siap berkoordinasi dari Pemprov DKI dan pihak pengelola GBK juga berbicara dengan teman-teman di Persija," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Minggu (18/2/2018).

"Betul, kami ikut perbaiki kerusakan GBK," ujar Anies lagi.

Kompas TV Salah satu fasilitas yang mengalami kerusakan adalah pintu masuk 5, Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

Megapolitan
Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Megapolitan
Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Megapolitan
Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Megapolitan
TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Megapolitan
Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com