Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Ringkus Begal Motor Berkat Laporan Pemilik Bengkel

Kompas.com - 12/04/2018, 13:34 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Satuan Reskrim Polsek Jatiasih, Bekasi, menangkap tiga anggota komplotan begal yang mengincar kendaraan roda dua. Penangkapan ini sebagai tindak lanjut kasus pembegalan yang menimpa Fahri Ramadhan (20) pada 2 April 2018.

"Saat itu korban tengah berkendara di wilayah kelurahan Jatisari, tepatnya di kampung Pedurenan, Jatiasih, Bekasi, pukul 01.00 WIB. Pelaku berjumlah tiga orang berboncengan di satu motor, mempet korban," kata Wakapolsek Jatiasih Kompol Bambang Sutaryo dalam keterangannya Kamis (12/4/2018).

Tersangka pelaku dalam kasus itu adalah FI alias Oji (24), AM (18) dan T, yang memepet korban hingga terjatuh. Setelah terjatuh, ketiganya memukul korban hingga babak belur. Setelah itu mereka membawa kabur motor Honda Vario milik korban.

Motor tersebut kemudian dibawa ke penadah berinisial AS (28) untuk dipreteli dan dijual kembali.

Pengungkapan kasus itu bermula dari laporan seorang pengusaha bengkel bernama Chairul. Pemilik bengkel itu curiga dengan spare part sepeda motor yang hendak dijual AS kepadanya karena dalam bentuk sudah terpisah.

"Saksi juga curiga karena bodi sepeda motor Vario sudah dicat pelaku. Akhirnya saksi melaporkan ke Polsek Jatiasih. Dari situ kami lakukan pendalaman," ucap Bambang.

Di kediaman AS, polisi menemukan sepeda motor Vario dalam kondisi sudah dibongkar. AS sendiri tidak dapat menunjukkan dokumen kepemilikan motor tersebut.

"Dari keterangan AS didapati motor tersebut berasal dari tersangka FI dan AM," kata Bambang.

Petugas kemudian mendatangi alamat tempat tinggal tersangka pelaku. Saat polisi menggerebek, mereka hanya mendapati FI dan AM, tersangka T masih buron.

 Para tersangka dijerat Pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai 'Cutter' juga Lukai Warga Rusun

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai "Cutter" juga Lukai Warga Rusun

Megapolitan
Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Megapolitan
Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Megapolitan
Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Megapolitan
Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Megapolitan
Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Megapolitan
Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Megapolitan
Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Megapolitan
Polisi Temukan 'Tisu Magic' dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Polisi Temukan "Tisu Magic" dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Video Pencurian Mesin 'Cup Sealer' di Depok Viral di Media Sosial

Video Pencurian Mesin "Cup Sealer" di Depok Viral di Media Sosial

Megapolitan
Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Megapolitan
Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Megapolitan
Selain Sepi Pembeli, Alasan Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Pepaya karena Pasokan Berlimpah

Selain Sepi Pembeli, Alasan Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Pepaya karena Pasokan Berlimpah

Megapolitan
SDA DKI Bangun 5 Polder Baru dan Revitalisasi 2 Pompa 'Stasioner' untuk Tanggulangi Banjir

SDA DKI Bangun 5 Polder Baru dan Revitalisasi 2 Pompa "Stasioner" untuk Tanggulangi Banjir

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com