Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hal Menarik dari Pertemuan Gubernur Anies dan Presiden Turki Erdogan

Kompas.com - 25/04/2018, 06:33 WIB
Jessi Carina,
Dian Maharani

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan kunjungan ke luar negeri untuk pertama kalinya sejak menjabat di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Sejak Senin (16/4/2018) sampai Senin pekan depan (24/4/2018), dia mengunjungi Casablanca di Maroko dan Istanbul di Turki.

Kunjungan tersebut merupakan undangan dari masing-masing wali kota. Banyak kegiatan yang dilakukan Anies selama berada di dua negara itu.

Baca juga : Anies Akan Kirim Tim ke Istanbul untuk Belajar soal Minibus dan Air

Namun, kegiatan yang berkesan karena ada di luar jadwal kegiatan adalah pertemuan dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.

Berikut tiga hal menarik dari pertemuan Anies dan Erdogan yang dirangkum Kompas.com.

1. Terjadi kebetulan

Anies sebenarnya tidak pernah menceritakan detail bagaimana dia bisa bertemu dengan Erdogan.

Apakah kebetulan mendatangi tempat yang sama atau ada pada kegiatan yang sama.

Namun, Anies menyiratkan semua momen pertemuannya dengan Erdogan terjadi secara kebetulan.

"Sebuah kebetulan bahwa di sana dan saya ikut juga ditarik beliau. Dia tarik tangan saya 'yuk ikut masuk ke dalam shalat sama-sama. Setelah itu ada zikir, beliau tarik tangan saya juga dan duduk disampingnya," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (24/4/2018).

Baca juga : Cerita Anies Shalat Jumat Bersama Presiden Erdogan...

Anies bercerita, dia menunaikan shalat Jumat bersama-sama Erdogan.

Setelah itu, dia dan Presiden Erdogan masuk ke ruang kecil dekat makam sahabat Rasulullah SAW, yaitu Abu Ayyub al-Anshari, yang berada di kompleks masjid tersebut untuk berzikir dan membaca Al Quran bersama.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan. Foto tersebut diposting Anies di akun Instagram-nya, @aniesbaswedan. Foto di-capture dari akun Instagram Anies, Minggu (22/4/2018).Bidik layar Instagram Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan. Foto tersebut diposting Anies di akun Instagram-nya, @aniesbaswedan. Foto di-capture dari akun Instagram Anies, Minggu (22/4/2018).

2. Ditarik Erdogan dan diajak bersebelahan

Selama bertemu Erdogan, Anies hampir selalu bersebelahan.

Anies shalat pada shaf paling depan bersebelahan dengan Erdogan. Tepatnya, dia diapit oleh Presiden Erdogan, dan Menteri Energi Berat Albayrak.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Baru 2 Bulan Indekos di Bekasi

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Baru 2 Bulan Indekos di Bekasi

Megapolitan
Dua Anggota TNI Tersambar Petir di Cilangkap, Satu Orang Meninggal Dunia

Dua Anggota TNI Tersambar Petir di Cilangkap, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Pasien DBD Meningkat, PMI Jakbar Minta Masyarakat Gencar Jadi Donor Darah

Pasien DBD Meningkat, PMI Jakbar Minta Masyarakat Gencar Jadi Donor Darah

Megapolitan
Sembilan Tahun Tempati Rusunawa Muara Baru, Warga Berharap Bisa Jadi Hak Milik

Sembilan Tahun Tempati Rusunawa Muara Baru, Warga Berharap Bisa Jadi Hak Milik

Megapolitan
Fraksi PSI: Pembatasan Kendaraan di UU DKJ Tak Cukup untuk Atasi Kemacetan

Fraksi PSI: Pembatasan Kendaraan di UU DKJ Tak Cukup untuk Atasi Kemacetan

Megapolitan
Polisi Pesta Narkoba di Depok, Pengamat: Harus Dipecat Tidak Hormat

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Pengamat: Harus Dipecat Tidak Hormat

Megapolitan
Belajar dari Kasus Tiktoker Galihloss: Buatlah Konten Berdasarkan Aturan dan Etika

Belajar dari Kasus Tiktoker Galihloss: Buatlah Konten Berdasarkan Aturan dan Etika

Megapolitan
Cari Calon Wakil Wali Kota, Imam Budi Hartono Sebut Sudah Kantongi 6 Nama

Cari Calon Wakil Wali Kota, Imam Budi Hartono Sebut Sudah Kantongi 6 Nama

Megapolitan
Sepakat Koalisi di Pilkada Bogor, Gerindra-PKB Siap Kawal Program Prabowo-Gibran

Sepakat Koalisi di Pilkada Bogor, Gerindra-PKB Siap Kawal Program Prabowo-Gibran

Megapolitan
Foto Presiden-Wapres Prabowo-Gibran Mulai Dijual, Harganya Rp 250.000

Foto Presiden-Wapres Prabowo-Gibran Mulai Dijual, Harganya Rp 250.000

Megapolitan
Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal 'Fogging' buat Atasi DBD di Jakarta

Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal "Fogging" buat Atasi DBD di Jakarta

Megapolitan
April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Megapolitan
“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

Megapolitan
Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com