Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Gas Alam di Depok Rusak Berat

Kompas.com - 13/07/2018, 14:44 WIB
Cynthia Lova,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Jalan Raya Gas Alam di Cimanggis, Depok, rusak berat. Di beberapa titik kerusakan tampak parah, bahkan berlubang hingga 20 cm.

Kerusakan jalan itu membuat cemas warga yang melintas di tersebut. Kondisi yang rusak membuat jalan tersebut rawan kecelakaan.

“Banyak banget yang kecelakaan nih gara-gara lubang. Biasanya malam tuh kecelakaan. Banyak yang orang-orang pada pulang kerja malam,” kata Tarno, warga Perumahan Koperasi Gas Alam, Jumat (13/7/2018).

Tarno mengatakan, kerusakan mengakibatkan arus lalu lintas macet, terutama saat jam-jam pergi kerja pada pukul 07.00 WIB dan pulang kerja pada pukul 18.00.

“Macet pasti sih, soalnya kan memang harus pelan,” kata dia.

Baca juga: Setiap Tahun Jalan Rusak dan Drainase Mampet Selalu Terjadi di Pasar Ini

Ridwan seorang tukang ojek di depan Perumahan Koperasi Gas Alam juga mengatakan, jalan itu sempat di aspal tetapi kemudian rusak lagi.

“Sempet di aspal, Mbak, tapi tetap saja kena air ujan rusak lagi,” kata dia.

Menurut Ridwan, warga di sepanjang Jalan Raya Gas Alam sudah sering menyampaikan ke Pemerintah Kota Depok soal kondisi jalan itu.

“Kami seringkali ngadu, pernah ke kelurahan, pernah ke kecamatan, sampai foto kami masukin media sosial, tetap saja cuma ditambal-tambal doang,” ujar dia.

Ia berharap, Pemerintah Kota Depok bisa segera memperbaiki jalanan itu.

“Kalau bisa dibuat saluran air terus aspalnya di cor supaya jalanannya jadi bagus,” kata dia.

Ridwan juga memeinta Pemerintah Kota Depok memperhatikan lampu lalu lintas sepanjang jalan itu.

“Tidak hanya jalanan yang rusak... lampu lalu lintasnya pun kalau malam tidak begitu terang,” kata dia.

Menurut dia, jalan yang gelap jadi rawan kecelakaan dan tindakan kriminal.

“Serem kalau malam di sini, sudah jalanannya begini, lampunya redup. Takutnya tidak hanya kecelakaan, saya mah takut begal saja, soalnya gelap,” ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

Megapolitan
Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Megapolitan
Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Megapolitan
Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Megapolitan
TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Megapolitan
Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com