Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur DKI Senang Patung Selamat Datang Kini Terlihat Jelas

Kompas.com - 31/07/2018, 19:21 WIB
Nibras Nada Nailufar,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku senang dengan pembongkaran jembatan penyeberangan orang (JPO) Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Pasalnya, kini Patung Selamat Datang di tengah Bundaran HI semakin terlihat jelas.

"Saya senang, ini lihat ini, patungnya terlihat sekarang. Jadi buat atlet datang terlihat patungnya," kata Anies di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa (31/7/2018).

Baca juga: Rangka JPO Bundaran HI yang Dibongkar Diletakkan di Jalan Thamrin

Anies mengatakan, pembongkaran JPO yang dilakukan pada Senin (30/7/2018) malam berlangsung lancar.

Penyeberangan dengan sistem lampu lalu lintas atau pelican crossing juga telah berfungsi.

Menurut Anies, lama waktu penyeberangan 13 detik ditetapkan berdasarkan algoritma waktu yang dibutuhkan untuk menyeberang.

Baca juga: Enggak Kuat Naik JPO, Pelican Crossing Sangat Berguna

"Tergantung jamnya, pagi siang sore, saat kepadatan lalu lintas, saat kepadatan pejalan kaki. Jadi algoritmanya itu akan ditentukan frekuensi pengguna kemudian data," ujarnya. 

Sebelumnya, Anies menyampaikan, perobohan JPO Bundaran HI dilakukan karena menghalangi Patung Selamat Datang yang terletak tepat di tengah kolam Bundaran HI.

JPO dibongkar PT MRT Jakarta pada Senin (30/7/2018) malam hingga Selasa (31/7/2018) dini hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com