Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Pecahkan Rekor Penyajian Bakso Ikan, BSN Akan Pecahkan Rekor Muri Pempek di Palembang

Kompas.com - 05/08/2018, 16:49 WIB
Dean Pahrevi,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Selain menggelar acara pemecahan rekor penyajian bakso ikan, Badan Standardisasi Nasional (BSN) juga akan mengadakan pemecahan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (Muri) penyajian pempek ber-SNI di Palembang pada 8 Agustus 2018.

Kepala Pusat Pendidikan dan Pemasyarakatan Standardisasi BSN Nasrudin Irawan mengatakan, acara tersebut bertujuan untuk mengenalkan pempek Palembang ber-SNI kepada masyarakat internasional.

"Pempek sebagai produk unggulan Palembang, melalui rekor Muri ini kita kenalkan kepada dunia bahwa produk pempek ber-SNI bisa mendunia," kata Nasrudin, Minggu (5/08/2018).

Baca juga: BPOM Pasang Stiker Bebas Formalin untuk 270 Pedagang Pempek

Sebanyak 18.818 porsi pempek Palembang ber-SNI akan disajikan pada acara pemecahan rekor tersebut. Adapun kegiatan itu akan berlangsung di Benteng Kuto Besak, Palembang.

Sama dengan pemecahan rekor dunia penyajian Bakso ikan di Jakarta, penyelenggaraan pemecahan rekor Muri pempek Palembang ber-SNI juga bertujuan untuk mempromosikan produk olahan ikan ber-SNI kepada masyarakat.

"Program ini juga sekaligus mempromosikan dan menggunakan produk olahan ikan dari UMKM. Dengan mengambil momentum Asian Games 2018," ujar Nasrudin.

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN) Bambang PrasetyaPrimus Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN) Bambang Prasetya

Baca juga: Mendagri: Pempek Palembang Semakin Diminati

Kepala BSN Bambang Prasetya menjelaskan, pihaknya mencatat kini ada 26 industri pengolah ikan ber-SNI dengan total 35 merek.

Sementara itu, pempek Palembang yang akan disajikan pada pemecahan rekor Muri tersebut berasal dari UMKM (Usaha Mikro, Kecik dan Menengah) pempek Tince, pempek Honey dan Pempek Rizki yang merupakan binaan BSN kerjasama dengan Pemda.

"Menurut catatan kami, ada 26 industri pengolah ikan ber-SNI dengan total 35 merk. Beberapa di antaranya PT Kelola Mina Laut, CV Sakana Indo Prima, dan owner pempek Honey Palembang," tutup Bambang.

Sebelumnya, Bandar Standardisasi Nasional (BSN) menggelar kegiatan pemecahan rekor penyajian bakso ikan sebanyak 18.818 porsi, Minggu (05/08/2018). Acara tersebut digelar di halaman Gedung BPPT, Jalan MH Thamrin No 8, Jakarta Pusat.

Kompas TV Bukan tanpa maksud, rupanya warga Palembang ingin semakin mempromosikan pempek lenggang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baru Beraksi 2 Bulan, Maling di Tambora Curi 37 Motor

Baru Beraksi 2 Bulan, Maling di Tambora Curi 37 Motor

Megapolitan
'Otak' Sindikat Maling Motor di Tambora Ternyata Residivis

"Otak" Sindikat Maling Motor di Tambora Ternyata Residivis

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan di Pulau Pari Dicekik dan Dijerat Tali Sepatu hingga Tewas oleh Pelaku

Perempuan yang Ditemukan di Pulau Pari Dicekik dan Dijerat Tali Sepatu hingga Tewas oleh Pelaku

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Cagub DKI, Ada Ahok, Basuki Hadimuljono hingga Andika Perkasa

PDI-P Mulai Jaring Nama Cagub DKI, Ada Ahok, Basuki Hadimuljono hingga Andika Perkasa

Megapolitan
KTP 8,3 Juta Warga Jakarta Bakal Diganti Bertahap Saat Status DKJ Berlaku

KTP 8,3 Juta Warga Jakarta Bakal Diganti Bertahap Saat Status DKJ Berlaku

Megapolitan
Jasad Perempuan Dalam Koper di Bekasi Alami Luka di Kepala, Hidung dan Bibir

Jasad Perempuan Dalam Koper di Bekasi Alami Luka di Kepala, Hidung dan Bibir

Megapolitan
Dukcapil DKI: Penonaktifan NIK Warga Jakarta Bisa Tekan Angka Golput di Pilkada

Dukcapil DKI: Penonaktifan NIK Warga Jakarta Bisa Tekan Angka Golput di Pilkada

Megapolitan
Polisi: Mayat Dalam Koper di Cikarang Bekasi Seorang Perempuan Paruh Baya Asal Bandung

Polisi: Mayat Dalam Koper di Cikarang Bekasi Seorang Perempuan Paruh Baya Asal Bandung

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Pulau Pari Curi Ponsel Korban dan Langsung Kabur ke Sumbar

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Curi Ponsel Korban dan Langsung Kabur ke Sumbar

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Warga Duga Ada Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru Seharga Rp 50 Juta oleh Oknum Pengelola

Warga Duga Ada Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru Seharga Rp 50 Juta oleh Oknum Pengelola

Megapolitan
Pemprov DKI: Restorasi Rumah Dinas Gubernur Masih Tahap Perencanaan

Pemprov DKI: Restorasi Rumah Dinas Gubernur Masih Tahap Perencanaan

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pedagang Keluhkan Pembelinya Berkurang

Harga Bawang Merah Melonjak, Pedagang Keluhkan Pembelinya Berkurang

Megapolitan
NIK Ratusan Ribu Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Terancam Dinonaktifkan

NIK Ratusan Ribu Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Terancam Dinonaktifkan

Megapolitan
Wakil Ketua DPRD Niat Bertarung di Pilkada Kota Bogor: Syahwat Itu Memang Sudah Ada...

Wakil Ketua DPRD Niat Bertarung di Pilkada Kota Bogor: Syahwat Itu Memang Sudah Ada...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com