Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semaraknya Pawai Obor Asian Games di Jakarta Selatan...

Kompas.com - 16/08/2018, 05:15 WIB
Nursita Sari,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Prosesi torch relay atau pawai obor Asian Games telah berlangsung di Jakarta Selatan pada Rabu (15/8/2018) siang hingga sore.

Meskipun baru dimulai siang hari, kemeriahan acara itu mulai terasa sejak pagi.

Anak-anak sekolah hingga sejumlah warga memadati Jalan Raya Rawa Bambu yang jadi titik awal pawai obor.

Baca juga: Sambut Obor Asian Games, Ada Gelaran Budaya di Taman Fatahillah

Mereka ramai-ramai memakai seragam, membawa bendera hingga menempel stiker bendera negara peserta Asian Games di pipi.

Semaraknya pawai obor semakin terasa saat obor Asian Games yang dibawa dari Jakarta Timur tiba di Jalan Raya Bambu.

Warga bersorak sorai dan memekikkan kata "Indonesia". Mereka juga tak ketinggalan mengabadikan momen itu dengan ponsel.

Baca juga: Obor Asian Games 2018 Tiba di Balai Kota

Walikota Jakarta Selatan Marullah Matali (pertama kanan) berpose di depan Obor Asian Games saat Torch Relay Asian Games 2018 di Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (15/08/2018). Api Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten di Provinsi DKI JakartaKOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOB Walikota Jakarta Selatan Marullah Matali (pertama kanan) berpose di depan Obor Asian Games saat Torch Relay Asian Games 2018 di Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (15/08/2018). Api Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten di Provinsi DKI Jakarta
Setelah diterima Wakil Wali Kota Jakarta Selatan Arifin, obor Asian Games diserahkan kepada pelari pertama, mantan atlet layar Kusdiana Adi.

Kusdiana dan sembilan pelari lainnya secara bergantian membawa obor itu berkeliling melalui rute Jalan Pertanian III, Jalan Palapa Raya, Jalan Palapa 2, Jalan Aup 3, Jalan Raya Ragunan, Jalan Warung Jati Barat, Jalan RM Harsono, hingga ke Taman Margasatwa Ragunan.

Selain Kusdiana, ada mantan atlet tinju Samsul Anwar Harahap, mantan atlet panahan Rosena Gelante, artis Anjasmara dan Lukman Sardi, pengusaha Anindya Bakrie, hingga presenter Sandra Olga yang membawa obor Asian Games ke Taman Margasatwa Ragunan.

Baca juga: Pengamen Binaan UPK Kota Tua Diminta Tak Beroperasi Saat Kirab Obor Asian Games

Sejumlah pelari dari berbagai kalangan membawa Kirab Obor secara estafet saat Torch Relay Asian Games 2018 di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (15/08/2018). Api Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten di Provinsi DKI JakartaKOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOB Sejumlah pelari dari berbagai kalangan membawa Kirab Obor secara estafet saat Torch Relay Asian Games 2018 di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (15/08/2018). Api Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten di Provinsi DKI Jakarta
Sandra kemudian menyerahkan obor itu kepada Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali di pintu masuk Ragunan.

Marullah, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar, hingga Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan Raymel Jesaya kemudian membawa obor itu ke dekat panggung hiburan di dalam Ragunan.

Pawai obor Asian Games berhenti sejenak di Taman Margasatwa Ragunan. Sepuluh pelari yang sudah berlari membawa obor Asian Games diberikan medali.

Baca juga: Obor Asian Games yang Tak Luput dari Sorotan Kamera Warga...

Sejumlah pelajar membawa bendera peserta Asian Games 2018 untuk menyambut Kirab Obor saat Torch Relay Asian Games 2018 di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (15/08/2018). Api Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten di Provinsi DKI JakartaKOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOB Sejumlah pelajar membawa bendera peserta Asian Games 2018 untuk menyambut Kirab Obor saat Torch Relay Asian Games 2018 di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (15/08/2018). Api Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten di Provinsi DKI Jakarta
Sejumlah warga tampak memadati lokasi sekitar panggung dan pinggir jalan yang dilalui obor Asian Games.

Mereka dihibur tarian Betawi dan penyanyi keroncong Ratna Listy.

"56 tahun lalu, Asian Games di Jakarta. Tahun ini harus benar-benar dimeriahkan karena belum tentu 50 tahun lagi dapat kesempatan seperti ini," ujar Marullah.

Baca juga: Sheila Dara Deg-degan Ikut Pawai Obor Asian Games

Halaman:


Terkini Lainnya

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Megapolitan
Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Megapolitan
Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Keluarga Pemilik Toko Bingkai 'Saudara Frame' yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Keluarga Pemilik Toko Bingkai "Saudara Frame" yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Megapolitan
 Aksi Lempar Botol Warnai Unjuk Rasa di Patung Kuda

Aksi Lempar Botol Warnai Unjuk Rasa di Patung Kuda

Megapolitan
Polisi Belum Bisa Pastikan 7 Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Satu Keluarga atau Bukan

Polisi Belum Bisa Pastikan 7 Korban Kebakaran "Saudara Frame" Satu Keluarga atau Bukan

Megapolitan
Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi Bersama Kontras Tuntut Kemerdekaan Palestina

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi Bersama Kontras Tuntut Kemerdekaan Palestina

Megapolitan
Massa Gelar Demo di Patung Kuda, Tuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024

Massa Gelar Demo di Patung Kuda, Tuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024

Megapolitan
Ada Demo di Patung Kuda, Arus Lalin Menuju Harmoni via Jalan Medan Merdeka Barat Dialihkan

Ada Demo di Patung Kuda, Arus Lalin Menuju Harmoni via Jalan Medan Merdeka Barat Dialihkan

Megapolitan
Ini Daftar Identitas Korban Kebakaran 'Saudara Frame'

Ini Daftar Identitas Korban Kebakaran "Saudara Frame"

Megapolitan
Acungi Jempol Perekam Sopir Fortuner Arogan yang Mengaku TNI, Pakar: Penyintas yang Berani Melawan Inferioritas

Acungi Jempol Perekam Sopir Fortuner Arogan yang Mengaku TNI, Pakar: Penyintas yang Berani Melawan Inferioritas

Megapolitan
Fraksi PKS DKI Nilai Penonaktifan NIK Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Tak Adil

Fraksi PKS DKI Nilai Penonaktifan NIK Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Tak Adil

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com