Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mereka yang Lega karena Mendapat Tiket Pembukaan Asian Games

Kompas.com - 17/08/2018, 13:30 WIB
Ardito Ramadhan,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hendra melenggang keluar dari tenda lokasi penukaran tiket pembukaan Asian Games 2018 di Pejaten, Jakarta Selatan, Jumat (17/8/2018), pukul 10.40.

Wajahnya tersenyum cerah, ia berhasil menukarkan dua lembar tiket yang sudah dipesannya sejak satu bulan lalu.

Proses penukaran tiket yang dilewatinya pun tidak mudah.

Baca juga: Turis Asing Keluhkan Penukaran Tiket Pembukaan Asian Games

Warga Medan itu sebenarnya sudah mendatangi lokasi penukaran tiket pada Kamis (16/8/2018) kemarin, tetapi tidak membuahkan hasil.

"Kemarin jam 5 nomor antrean sudah habis semua, mereka stop sampai 700 sekian padahal yang antre masih banyak. Jadi panitia kasih solusi mengeluarkan nomor antrean buat hari ini," kata Hendra kepada Kompas.com.

Hendra akhirnya mendapat nomor urut 25 setelah mengantre hingga pukul 19.00.

Baca juga: Simak Rekayasa Lalu Lintas Saat Pembukaan Asian Games 2018

Pagi ini, ia kembali ke lokasi penukaran dan akhirnya mendapat tiket yang ditunggu-tunggunya itu.

"Bersyukur juga sampai malam kami tunggu. Kemarin juga disuruh nunggu kabar berikutnya. Kalau kemarin pulang, belum dapat sampai sekarang," kata Hendra.

Citra, warga Jakarta Barat, juga sudah memperoleh tiket upacara pembukaan Asian Games, Jumat besok.

Baca juga: Demo Ojek Online Batal Saat Pembukaan Asian Games untuk Jaga Nama Baik Indonesia

Namun, ia mengaku kecewa dengan sistem penukaran yang menurutnya tidak efektif.

"Perbaikannya sih paling kalau enggak sanggup di-cover, ya dilimpahin ke yang lain. Kayak sekarang dioper ke Blibli kan, tetapi itu sudah mepet ke hari-H," ujar Citra. 

Ia menambahkan, penukaran tiket pada hari ini juga molor dari jadwal semula.

Baca juga: Garda Sebut Demo Ojek Online Saat Pembukaan Asian Games Ditunda

"Kemarin panitia janjinya sudah mulai jam 09.00, tetapi tadi jam 10.00 baru mulai," katanya.

Hari ini merupakan hari kedua terakhir penukaran tiket upacara pembukaan Asian Games 2018.

Upacara pembukaan Asian Games 2018 akan dilakukan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Sabtu (18/8/2018) besok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antar Mobil Teman, Anggota Polres Jaktim Ikut Ditangkap dalam Pesta Narkoba Oknum Polisi

Antar Mobil Teman, Anggota Polres Jaktim Ikut Ditangkap dalam Pesta Narkoba Oknum Polisi

Megapolitan
Wanita Hamil di Kelapa Gading Bukan Dibunuh Kekasih, tapi Tewas Saat Berupaya Menggugurkan Janinnya

Wanita Hamil di Kelapa Gading Bukan Dibunuh Kekasih, tapi Tewas Saat Berupaya Menggugurkan Janinnya

Megapolitan
Dukcapil DKI Sebut Setiap Warga Terdampak Penonaktifan NIK Dapat Pemberitahuan

Dukcapil DKI Sebut Setiap Warga Terdampak Penonaktifan NIK Dapat Pemberitahuan

Megapolitan
Polisi Tangkap Pria yang Minta THR dengan Peras Petugas Minimarket di Cengkareng

Polisi Tangkap Pria yang Minta THR dengan Peras Petugas Minimarket di Cengkareng

Megapolitan
Buka Pendaftaran PPK Pilkada DKI 2024, KPU Butuh 220 Orang untuk TPS di 44 Kecamatan

Buka Pendaftaran PPK Pilkada DKI 2024, KPU Butuh 220 Orang untuk TPS di 44 Kecamatan

Megapolitan
2 Pria Dikepung Warga karena Diduga Transaksi Narkoba, Ternyata Salah Paham

2 Pria Dikepung Warga karena Diduga Transaksi Narkoba, Ternyata Salah Paham

Megapolitan
Hasil Tes Urine Negatif, Anggota Polres Jaktim Dibebaskan Usai Ditangkap dalam Pesta Narkoba

Hasil Tes Urine Negatif, Anggota Polres Jaktim Dibebaskan Usai Ditangkap dalam Pesta Narkoba

Megapolitan
Terungkap, Wanita Hamil Bersimbah Darah di Kelapa Gading Tewas akibat Menggugurkan Janinnya Sendiri

Terungkap, Wanita Hamil Bersimbah Darah di Kelapa Gading Tewas akibat Menggugurkan Janinnya Sendiri

Megapolitan
Ketakutan Pengemudi 'Online' Antar-Jemput Penumpang di Terminal Kampung Rambutan

Ketakutan Pengemudi "Online" Antar-Jemput Penumpang di Terminal Kampung Rambutan

Megapolitan
Akibat Pipa Bocor, Warga BSD Alami Gangguan Air Mati sejak Senin Dini Hari

Akibat Pipa Bocor, Warga BSD Alami Gangguan Air Mati sejak Senin Dini Hari

Megapolitan
KPU Buka Pendaftaran PPK Buat Pilkada DKI 2024, Ini Tahapan dan Syaratnya

KPU Buka Pendaftaran PPK Buat Pilkada DKI 2024, Ini Tahapan dan Syaratnya

Megapolitan
Serangan Mendadak ODGJ pada Pemilik Warung di Koja, Korban Kaget Tiba-tiba Didatangi Orang Bergolok

Serangan Mendadak ODGJ pada Pemilik Warung di Koja, Korban Kaget Tiba-tiba Didatangi Orang Bergolok

Megapolitan
Polisi: Pria yang Ditemukan Tewas di Apartemen Tebet Diduga karena Sakit

Polisi: Pria yang Ditemukan Tewas di Apartemen Tebet Diduga karena Sakit

Megapolitan
Tanda Tanya Tewasnya Wanita Hamil di Ruko Kelapa Gading...

Tanda Tanya Tewasnya Wanita Hamil di Ruko Kelapa Gading...

Megapolitan
Waswas Penonaktifan NIK Warga Jakarta, Jangan Sampai Bikin Kekisruhan

Waswas Penonaktifan NIK Warga Jakarta, Jangan Sampai Bikin Kekisruhan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com