Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Genangan di Pasar Buncit Surut, Warga Bersih-bersih Rumah

Kompas.com - 10/12/2018, 20:40 WIB
Cynthia Lova,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan yang mengguyur Jakarta pada Senin (10/12/2018) siang menyebabkan Jalan Pasar Buncit, Kemang Utara IX, Jakarta Selatan terendam banjir satu meter atau sepinggang orang dewasa.

Berdasarkan pantauan Kompas.com pukul 18.30 WIB, banjir tersebut mulai surut.

Terlihat warga mulai membersihkan halaman rumahnya yang terkena banjir.

Fahmi, warga Jalan Pasar Buncit, mengatakan bahwa genangan kerap terjadi di lingkungan rumahnya ketika hujan deras mengguyur lebih dari satu jam.

"Lagi nguras rumah dulu ini, ya biasalah habis banjir mbak, kalau enggak dibersihin bisa jadi penyakit soalnya," ucap Fahmi sambil mengepel lantai rumahnya.

Baca juga: Genangan Air Jadi Arena Bermain Anak-anak di Pasar Buncit

Kemudian, Rahmania, pedagang sayuran Jalan Pasar Buncit, mengatakan bahwa warungnya tersebut sengaja ditinggikan untuk mencegah banjir masuk ke dalam.

"Dari dulu rumah saya mah banjir mulu, sekarang saja sudah ditinggiin, daripada air pada masuk ke rumah mbak," ucap Rahmania.

Terlihat sepanjang jalan Pasar Buncit yang tadinya ditutup sudah dibuka dan dilintasi mobil serta motor.

Terlihat para pengendara motor dan mobil mulai memadati Jalan Pasar Buncit dan menunggu lampu hijau yang akan mengarah ke Jalan Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Kendati demikian, para pengendara tetap berhati-hati karena jalan licin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com