Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Hitungan Menit, Kaus Uniqlo KAWS Ludes Diborong Pembeli

Kompas.com - 06/06/2019, 15:32 WIB
Cynthia Lova,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Masyarakat berbondong-bondong ke toko Uniqlo di sejumlah pusat perbelanjaan untuk berburu UT KAWS Summer. Kaus tersebut merupakan kolaborasi Uniqlo dengan seniman asal New York Brian Donnely atau dikenal KAWS yang baru dirilis 3 Juni 2019.

Pantauan Kompas.com di salah pusat perbelanjaan di Jakarta Pusat, Grand Indonesia, tampak kaus UT KAWS yang sedang ramai diburu itu telah ludes diborong.

Hanya tampak beberapa kaus UT dengan desain karakter biasa, misalnya tokoh kartun Mickey Mouse.

Sejumlah pembeli khususnya kalangan anak-anak muda tampak mengincar kaus kolaborasi Uniqlo dan desain KAWS. Beberapa kali para pembeli menanyakan keberadaan kaus UT KAWS ini.

Sani, salah satu satpam di store Uniqlo mengatakan, kaus tersebut telah habis sejak kemarin.

"Sudah habis, Mbak, belum stok lagi," ucap Sani di Uniqlo GI, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2019).

Baca juga: Baru Dirilis, Kolaborasi Uniqlo x Kaws Ludes dalam Sekejap

Ia mengatakan, kaus itu habis diborong pembeli dalam hitungan menit.

"Kemarin itu toko belum buka sudah banyak yang ngantre panjang sampai keluar-keluar toko. Eh, dalam sekejap pas toko dibuka kausnya langsung habis," ucapnya.

kolaborasi Uniqlo x Kaws kolaborasi Uniqlo x Kaws

Kaus itu dijual dengan harga Rp 199.000. Satu pembeli dapat membeli dua sampai tiga kaus.

"Mungkin pembeli banyak yang buka jasa titip atau dijual lagi kausnya," ucapnya.

Baca juga: Uniqlo Tawarkan Kaus dengan 1000 Pilihan Desain

Sementara, Kharisma (21), salah satu pelanggan Uniqlo mengaku tengah mencari kaus UT KAWS. Sebab menurutnya, kaus itu merupakan edisi terbatas.

"Ini sih katanya kausnya limited, jadi kayak banyak yang nyari gitu untuk dijual lagi," ujarnya.

Yang membuat Kharisma mengincari kaus itu juga karena tengah dibicarakan di media sosial.

"Keren aja sih kausnya makanya saya suka, apalagi lagi hype banget ya sekarang," ucapnya.

Warga lainnya, Dito, pelanggan Uniqlo dari Yogya, sengaja datang ke store Uniqlo mengincar kaus UT KAWS untuk dijualnya kembali.

"Saya ke sini lagi pulang ke rumah. Teman-teman kuliah banyak yang titip kaus ini mbak makanya saya ke sini. Lumayan saya jual Rp 300.000 laku dari kemarin," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran akan Disanksi Tegas

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran akan Disanksi Tegas

Megapolitan
Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Megapolitan
Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Megapolitan
Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi 'Online' dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi "Online" dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Megapolitan
Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

Megapolitan
Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Megapolitan
Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

Megapolitan
Pemudik Keluhkan Sulit Cari 'Rest Area', padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Pemudik Keluhkan Sulit Cari "Rest Area", padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Megapolitan
Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Megapolitan
Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Megapolitan
Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Megapolitan
Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 16 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 16 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com