Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelanggar Saat Operasi Zebra di Bekasi Langsung Disidang di Tempat

Kompas.com - 04/11/2019, 16:45 WIB
Vitorio Mantalean,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Operasi Zebra Jaya yang digelar di Kota Bekasi, Senin (4/11/2019), menerapkan mekanisme sidang langsung di tempat.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres (Kasatlantas) Metro Bekasi Kota, AKBP Ojo Ruslani mengatakan, mekanisme ini dilakukan demi transparansi dan percepatan.

"Tidak ada namanya uang langsung bersentuhan pelanggar dengan petugas. Di samping transparansi antara kita juga kita memberikan percepatan," kata Ojo ditemui di lokasi Operasi Zebra di Jalan Jenderal Ahmad Yani depan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi Selatan, Senin siang.

Dikonfirmasi terpisah, Wakasatlantas Polres Metro Bekasi Kota, AKP Indira menjabarkan mekanisme yang harus dilalui pelanggar dalam penerapan sidang di tempat itu.

"Tinggal kemudian disidang, dendanya berapa, kemudian diarahkan untuk langsung bayar ke BRI. Setelah dibayarkan, nanti diserahkan dari pengadilan ke kejaksaan," kata Indira, Senin siang.

Indira menyebut, pelanggar yang tidak membawa uang atau tidak bisa membayar via BRI tetap disidang di tempat. Namun, berkas diambil berikutnya di kejaksaan.

"Kita enggak bicara masalah duitnya nih. Tapi kita bicara pelanggaran. Kalau tidak sanggup, tetap disidangkan karena harus diputuskan kan? Tapi ngambil berkasnya silakan di kejaksaan," jelas Indira.

Operasi Zebra Jaya digelar sejak 23 Oktober 2019 hingga 5 November 2019.

Ojo mengatakan, khusus di Kota Bekasi, pelanggar terbanyak ialah mereka yang dokumennya tidak lengkap serta menerobos rambu lalu lintas. Hari ini, total ada 30 pengendara yang terjaring razia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Diberi Uang Rp 300.000 untuk Gugurkan Kandungan oleh Kekasihnya

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Diberi Uang Rp 300.000 untuk Gugurkan Kandungan oleh Kekasihnya

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sudah Berpacaran dengan Kekasihnya Selama 3 Tahun

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sudah Berpacaran dengan Kekasihnya Selama 3 Tahun

Megapolitan
Sang Kekasih Bawa Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading ke Jakarta karena Malu

Sang Kekasih Bawa Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading ke Jakarta karena Malu

Megapolitan
Kasus Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Belum Terungkap Jelas, Polisi: Minim Saksi

Kasus Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Belum Terungkap Jelas, Polisi: Minim Saksi

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Waspadai Hujan di Pagi Hari

Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Waspadai Hujan di Pagi Hari

Megapolitan
Terbukti Konsumsi Ganja, Chandrika Chika Cs Terancam Empat Tahun Penjara

Terbukti Konsumsi Ganja, Chandrika Chika Cs Terancam Empat Tahun Penjara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
Selebgram Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih

Selebgram Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih

Megapolitan
Meski TikTokers Galihloss Minta Maaf Usai Video Penistaan Agama, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Meski TikTokers Galihloss Minta Maaf Usai Video Penistaan Agama, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Megapolitan
Alasan Chandrika Chika Cs Konsumsi Narkoba: Bukan Doping, untuk Pergaulan

Alasan Chandrika Chika Cs Konsumsi Narkoba: Bukan Doping, untuk Pergaulan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Pilu Wanita yang Tenggelam di Kali Mookervart | Kasus Bocah Setir Mobil Pameran dan Tabrak Tembok Mal Berujung Damai

[POPULER JABODETABEK] Akhir Pilu Wanita yang Tenggelam di Kali Mookervart | Kasus Bocah Setir Mobil Pameran dan Tabrak Tembok Mal Berujung Damai

Megapolitan
Rute Mikrotrans JAK99 Pulogadung-Lampiri

Rute Mikrotrans JAK99 Pulogadung-Lampiri

Megapolitan
Tak Hanya Chandrika Chika, Polisi juga Tangkap Atlet E-Sport Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Tak Hanya Chandrika Chika, Polisi juga Tangkap Atlet E-Sport Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Akibat Pipa Bocor, Warga BSD City Terpaksa Beli Air Isi Ulang

Akibat Pipa Bocor, Warga BSD City Terpaksa Beli Air Isi Ulang

Megapolitan
Buka Pendaftaran PPK, KPU Depok Butuh 55 Orang untuk di 11 Kecamatan

Buka Pendaftaran PPK, KPU Depok Butuh 55 Orang untuk di 11 Kecamatan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com