Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilihat dari Jumlah Pengungsi, Kota Bekasi Terdampak Banjir Paling Parah

Kompas.com - 04/01/2020, 13:09 WIB
Vitorio Mantalean,
Icha Rastika

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, Kota Bekasi jadi wilayah yang terdampak banjir paling parah sejak Rabu (1/1/2020) hingga Sabtu (4/1/2020) siang.

Berdasarkan data BNPB per pukul 10.00 WIB, ketinggian air maksimal di Kota Bekasi masih bisa mencapai 3 meter.

Baca juga: Korban Tewas Banjir Bandang di Lebak Jadi 8 Orang, Satu Masih Hilang

Ada 51 kelurahan yang masih terdampak banjir di Kota Bekasi hingga Sabtu siang. 

"Jumlah pengungsi Kota Bekasi 34.683 keluarga, setara 149.537 orang. Jumlah titik pengungsi pun mencapai 97 titik. Angka pengungsian ini terbanyak dibandingkan wilayah-wilayah lain di Jabodetabek dan Kabupaten Lebak, Banten," kata Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi BNPB Agus Wibowo dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu.

Hingga Sabtu siang, BNPB mencatat, ada 9 orang meninggal akibat banjir di Kota Bekasi. Jumlah korban di Bekasi sama dengan jumlah korban meninggal dunia di Lebak, Banten.

Terkait korban jiwa, menurut pihak BNPB, paling banyak berada di Kabupaten Bogor (16 jiwa).

Baca juga: Kemenristek dan BPPT Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Cegah Banjir

Secara garis besar, BNPB mencatat, ada 53 korban meninggal dunia akibat banjir Jabodetabek dan Lebak, Banten.

Selain itu, ada 1 orang dilaporkan hilang akibat banjir di Kabupaten Lebak, Banten.

Jumlah pengungsi hingga Sabtu siang tembus 173.000 jiwa dari 277 kelurahan di 13 wilayah Jabodetabek, plus Kabupaten Lebak, Banten.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com