Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Imlek, Patung-patung Dewa di Wihara Dharma Bakti Dibersihkan

Kompas.com - 20/01/2020, 21:06 WIB
Bonfilio Mahendra Wahanaputra Ladjar,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wihara Dharma Bakti di kawasan Glodok, Jakarta Barat telah bersiap menyambut Imlek pada 25 Januari 2020 mendatang.

Salah satunya dengan membersihkan rupang (Patung Dewa) yang ada di luar dan dalam wihara.

Sejak siang hingga sore hari, baskom berwarna merah telah disediakan oleh pengurus guna mencuci rupang.

Dalam baskom-baskom merah yang sudah diisi air hingga penuh itu juga ditaburi berbagai jenis rupa bunga dan juga wewangian.

Baca juga: Ada Barongsai Air dan Darat di Seaworld Saat Perayaan Imlek 2020

Salah satu taburannya berasal dari bunga mawar, bunga melati, dan juga daun bernama Mak Cau.

Proses pembersihan rupang ini selalu dilakukan jelang Imlek, minimal seminggu sebelum hari raya.

Dengan gayung, salah seorang pengurus wihara langsung mengambil air dari dalam baskom dan langsung memandikan atau membersihkan Rupang yang terdapat di wihara.

Selain rupang, dua gapura utama yang ada di pintu masuk wihara juga disiram dengan air kembang.

Baca juga: Ancol akan Bagikan 2.571 Angpao Saat Perayaan Imlek 2020

Susilo, salah satu pengurus mengatakan prosesi bersih-bersih rupang merupakan tanda penyucian kembali jelang Imlek.

"Proses pembersihan juga sebagai bentuk penyucian, ibarat kita pulang ke rumah kita juga kan harus bersih, jadi inilah maknanya pembersihan rupang jelang Imlek," ucap Susilo, di Wihara Dharma Bakti, Glodok, Jakarta Barat, Senin (20/1/2020).

Air yang digunakan dalam membersihkan rupang pun bukan sembarang air.

Susilo mengatakan air yang digunakan harus bercampur dengan taburan bunga.

Bunga-bunga yang dimasukan dalam baskom membuat air wangi dan sifat bunga yang wangi itulah menjadi harapan munculnya aura positif bagi rupang yang telah dibersihkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com