Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala Panti Sosial Jakarta Mulai Jadi Klaster Penyebaran Covid-19

Kompas.com - 04/01/2021, 12:52 WIB
Rindi Nuris Velarosdela

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak tiga panti sosial di DKI Jakarta mulai menjadi klaster Covid-19.

Terbaru, Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa dan Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1 di Kelurahan Cipayung, Jakarta Timur menjadi klaster penyebaran Covid-19.

PSBL Harapan Sentosa merupakan panti sosial yang dikelola Dinas Sosial DKI Jakarta untuk menangani orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

Baca juga: 2 Panti Sosial di Cipayung Jaktim Jadi Klaster, Ada 302 Kasus Aktif Covid-19

Camat Cipayung Fajar Eko Satrio mengatakan, tercatat 221 kasus aktif Covid-19 di PSBL Harapan Sentosa hingga 29 Desember 2020. Sementara itu, tercatat 81 kasus aktif di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1.

Dengan demikian, tercatat 302 kasus aktif Covid-19 di kedua panti sosial tersebut hingga 29 Desember 2020.

Wilayah RW 004 dan RW 006 Kelurahan Cipayung yang menjadi alamat kedua panti sosial itu kemudian ditetapkan sebagai zona merah penyebaran Covid-19 dan masuk wilayah pengendalian ketat (WPK).

Menurut Fajar, pelacakan kasus Covid-19 di kedua panti itu telah ditangani Puskesmas Kecamatan Cipayung. Adapun, pasien Covid-19 di kedua panti sosial itu umumnya tergolong pasien tanpa gejala (OTG).

Baca juga: Kasus Covid-19 Meningkat tapi Mengapa PSBB Jakarta Tak Diperketat?

"Dari pihak pengelola panti sudah melaksanakan isolasi kepada warga binaan. Kalau untuk (pasien Covid-19) bergejala dirujuk Puskesmas Kecamatan ke RS Duren Sawit," ujar Fajar, Minggu (3/1/2021).

Fajar pun menegaskan seluruh pasien baik yang bergejala maupun tidak bergejala telah mendapatkan penanganan sesuai protokol kesehatan Covid-19.

"Ada yang merawat di sana, setiap hari kerja sama dengan puskesmas. Puskesmas sudah melatih para petugas panti dengan protokol Covid-19 untuk menangani yang positif," tutur Fajar.

Panti Sosial di Jakarta Barat

Sebelumnya, Panti Sosial Tuna Werdha Budi Mulya 2 Cengkareng, Jakarta Barat juga pernah menjadi klaster Covid-19. Hingga 24 Desember 2020, tercatat 88 penghuni panti terpapar Covid-10.

Awalnya, tiga orang penghuni panti diketahui positif Covid-19 setelah menjalani tes cepat pada 7 Desember 2020.

Ketiga orang tersebut merupakan orang dengan masalah kejiwaan (ODMK) dan sedang mengalami gangguan depresi. Mereka pun segera dibawa ke rumah sakit.

Baca juga: Klaster Covid-19 di Dua Panti Sosial Cipayung, Warga Binaan yang Positif Sudah Dipisahkan

Beberapa hari kemudian, seluruh penghuni dan petugas panti pun menjalani tes usap Covid-19. Hasilnya, sebanyak 61 orang penghuni dan lima orang pegawai dinyatakan positif Covid-19 pada 21 Desember 2020.

Pihak panti pun sempat memberlakukan lockdown selama seminggu sehingga tidak ada kunjungan ke panti dan seluruh pegawai dilarang pulang ke rumah.

Kasus Covid-19 di Jakarta

Berdasarkan keterangan Pemprov DKI Jakarta, kasus Covid-19 di Jakarta bertambah 1.657 pada Minggu kemarin. Dengan demikian, secara akumulatif kasus Covid-19 di Jakarta menjadi 189.243.

Dari jumlah tersebut, 170.510 orang di antaranya telah dinyatakan sembuh dengan tingkat kesembuhan 90, persen.

Sementara jumlah orang yang dilaporkan meninggal dunia sebanyak 3.345 orang dengan tingkat kematian sebesar 1,8 persen.

Baca juga: PSBB Transisi Diperpanjang, Pemprov DKI Fokus Tekan Kasus Covid-19 Pascalibur Natal dan Tahun Baru

Adapun jumlah kasus aktif di Jakarta kemarin berkurang 83 kasus, sehingga kemarin tercatat 15.388 pasien yang masih dirawat atau menjalani isolasi mandiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Pernah Tolak Laporan Pelecehan yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar Saat Masa Kampanye

Polisi Pernah Tolak Laporan Pelecehan yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar Saat Masa Kampanye

Megapolitan
Sopir Truk Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Ternyata Masih di Bawah Umur

Sopir Truk Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Ternyata Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Senangnya Alif Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang, Bisa Lihat 'Sunset'

Senangnya Alif Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang, Bisa Lihat "Sunset"

Megapolitan
Tersangka Kecelakaan Beruntun di GT Halim Temperamental, Polisi Minta Bantuan KPAI dan Psikolog

Tersangka Kecelakaan Beruntun di GT Halim Temperamental, Polisi Minta Bantuan KPAI dan Psikolog

Megapolitan
Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Megapolitan
Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Megapolitan
Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Megapolitan
Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Megapolitan
Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Megapolitan
Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Megapolitan
Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Megapolitan
Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Megapolitan
Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com