Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

80 Warga Gerendeng Kota Tangerang Positif Covid-19, Kelurahan Terus Lakukan Tracing

Kompas.com - 10/06/2021, 07:48 WIB
Muhammad Naufal,
Nursita Sari

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Pihak Kelurahan Gerendeng bakal terus melakukan penelusuran kasus Covid-19 di RW 011, Kelurahan Gerendeng, Karawaci, Kota Tangerang.

Pihak kelurahan melanjutkan tracing lantaran ditemukannya 80 warga di RW 011 Gerendeng yang terpapar Covid-19.

Sebanyak 30 warga diketahui positif Covid-19 pada Senin (7/6/2021).

Kemudian, sebanyak 50 warga lainnya terkonfirmasi positif pada Rabu (9/6/2021).

"Untuk selanjutnya, kami fokus tracing di dekat orang yang terpapar. Kalau memang ada yang kelewat, enggak di-tracing, datang langsung saja ke puskesmas," papar Lurah Gerendeng Nasron A Mufti melalui sambungan telepon, Rabu malam.

Baca juga: Tambah 50 Orang, Total 80 Warga RW 11 Gerendeng Tangerang Positif Covid-19

Dia menyatakan, kemarin, jajarannya melakukan tes Covid-19 kepada sekitar 250 warga di RW 011.

Alat tes antigen yang disiapkan, lanjut Nasron, ada sekitar 300 buah.

Dia mengungkapkan, tracing dilakukan kepada warga yang berkontak erat dengan orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Tidak semua warga akan kami tracing, karena kalau semua kan pasti banyak. Jadi memang yang kontak erat. Dari keluarga atau tetangga," kata dia.

Baca juga: Tambah 29 Kasus Covid-19 di Kota Tangerang, 229 Pasien Masih Dirawat

Nasron menambahkan, jajarannya tidak menyiapkan dapur umum di RW 011 Gerendeng meski lingkungan itu ditutup sementara atau menerapkan lockdown.

Dia berujar, masyarakat bakal memberikan bantuan makanan dan logistik kepada warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan isolasi mandiri.

"Kami enggak buat dapur umum untuk kebutuhan masyarakat. Kami secara swadaya dari masyarakat," tambahnya.

Camat Karawaci Wawan Fauzi sebelumnya menyatakan, total terdapat 80 warga RW 011 Gerendeng yang terpapar Covid-19.

"Untuk hari ini, yang diangkut terakhir tadi ada 20 orang. (Sebanyak) 12 orang pria dan delapan wanita," papar dia saat dikonfirmasi, Rabu.

"Pagi yang diangkut positif Covid-19 ada 30. Jadi total hari ini 50 (warga)," sambung Wawan.

Baca juga: Heboh Antrean Order BTS Meal, Polisi Turun Tangan hingga Puluhan Gerai McDonalds Disegel

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan 'Open BO' di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan "Open BO" di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Megapolitan
Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Megapolitan
Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik 'Saudara Frame' Tinggal di Lantai Tiga Toko

Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik "Saudara Frame" Tinggal di Lantai Tiga Toko

Megapolitan
Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Megapolitan
Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Megapolitan
Petugas Beberkan Sulitnya Padamkan Api yang Membakar Toko Bingkai Saudara Frame Mampang

Petugas Beberkan Sulitnya Padamkan Api yang Membakar Toko Bingkai Saudara Frame Mampang

Megapolitan
Polisi Ungkap Ada Karyawan Semprot Bensin untuk Usir Rayap Sebelum Kebakaran Saudara Frame Mampang

Polisi Ungkap Ada Karyawan Semprot Bensin untuk Usir Rayap Sebelum Kebakaran Saudara Frame Mampang

Megapolitan
Warga DKI yang NIK-nya Dinonaktifkan Bisa Ajukan Keberatan ke Kantor Kelurahan

Warga DKI yang NIK-nya Dinonaktifkan Bisa Ajukan Keberatan ke Kantor Kelurahan

Megapolitan
Jasad 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Dibawa ke RS Polri Kramatjati

Jasad 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Dibawa ke RS Polri Kramatjati

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Orang Terkait Penemuan Jasad Perempuan di Dermaga Pulau Pari

Polisi Tangkap 3 Orang Terkait Penemuan Jasad Perempuan di Dermaga Pulau Pari

Megapolitan
Nasib Apes Pria di Bekasi, Niat Ikut Program Beasiswa S3 Malah Ditipu Rp 30 Juta

Nasib Apes Pria di Bekasi, Niat Ikut Program Beasiswa S3 Malah Ditipu Rp 30 Juta

Megapolitan
Tunduknya Pengemudi Fortuner Arogan di Hadapan Polisi, akibat Pakai Pelat Palsu Melebihi Gaya Tentara

Tunduknya Pengemudi Fortuner Arogan di Hadapan Polisi, akibat Pakai Pelat Palsu Melebihi Gaya Tentara

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com