BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan KPCPEN

2.000 Pelaku Pariwisata Terima Vaksin di Kepulauan Seribu

Kompas.com - 13/08/2021, 19:04 WIB
Mita Amalia Hapsari,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 2.000 orang pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) Kepulauan Seribu menerima vaksinasi Covid-19 di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jumat (13/8/2021).

Sentra vaksinasi tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Parekraf, Kementerian Kesehatan, Dinas Parekraf DKI Jakarta, Kabupaten Administratif Kepulauan Seribu, Bank Indonesia perwakilan DKI Jakarta, dan Kelompok Sadar Wisata.

Menparekraf Sandiaga Uno mengungkapkan, vaksinasi pelaku parekraf di Kepulauan Seribu diperlukan untuk membangkitkan kembali perekonomian parekraf.

Baca juga: Ari Wibowo Ajak Masyarakat Kembangan Utara Ikut Vaksinasi Covid-19

Sebab, jumlah kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu tercatat berkurang akibat pandemi.

Untuk diketahui, pada 2019 lalu, kunjungan wisatawan mencapai 650.000 dan turun 60 persen di tahun 2020 dengan total wisatawan berjumlah 230.000 orang.

Uno mengungkapkan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta, dalam upaya pelonggaran kegiatan parekraf di Kepulauan Seribu.

"Saya melihat bahwa Kepulauan Seribu ini merupakan ikon dari pariwisata. Jadi langkah ke depan akan disesuaikan dengan status PPKM level berapa yang ada di provinsi DKI Jakarta dan khususnya di Kepulauan Seribu," kata Uno dalam keterangan tertulis, Jumat.

Baca juga: Kunjungi Pulau Pramuka, Sandiaga Uno Berharap Pariwisata Kepulauan Seribu Segera Pulih

Untuk membangkitkan kembali sektor parekraf di Kepulauan Seribu, Uno memninta kolaborasi dalam pelaksanaan vaksinasi ini harus terus dilakukan dengan partisipasi aktif masyarakat.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi mengapresiasi dukungan vaksinasi dari Kemenparekraf yang dapat mengakselerasi kebangkitan parekraf Kepulauan Seribu.

"Mudah-mudahan di Kepulauan Seribu bisa ada kelonggaran dalam rangka peningkatan pariwisata. Ini yang harus kita pacu bagaimana menciptakan herd immunity sehingga pariwisata bisa kembali berjalan sebagaimana mestinya," kata Junaedi.

Adapun, dari jumlah penduduk 29.000 jiwa, vaksinasi Covid-19 ditargetkan diberikan kepada 22.915 orang.

Saat ini vaksinasi dosis pertama telah diberikan kepada 18.000 orang atau mencapai 81 persen. Dengan demikian, Kepulauan Seribu telah ditetapkan sebagai zona hijau untuk vaksinasi Covid-19.

Selain itu, Uno juga menyoroti kapasitas keterisian tempat tidur di RSUD Pulau Pramuka yang menurun. Ia menilai ini sebagai sinyal positif.

"Tadi saya cek di RSUD, tingkat keterisian tempat tidur di bawah 20 persen. Berarti ini menunjukkan satu sinyal positif, " kata Uno

"Harapan saya seiring dengan turunnya kasus aktif dan kasus baru, ini akan kita bawa agar kita bisa melakukan pelonggaran tentunya dengan penuh kehati-hatian," tutup dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Harga Pepaya di Pasar Induk Kramatjati Anjlok, Pedagang: Tombok Terus

Harga Pepaya di Pasar Induk Kramatjati Anjlok, Pedagang: Tombok Terus

Megapolitan
Pilkada Kota Bogor 2024, Golkar Prioritaskan Koalisi dengan Partai Pengusung Prabowo-Gibran

Pilkada Kota Bogor 2024, Golkar Prioritaskan Koalisi dengan Partai Pengusung Prabowo-Gibran

Megapolitan
Amankan Penetapan Presiden-Wakil Presiden 2024, Polda Metro Kerahkan 4.051 Personel Gabungan

Amankan Penetapan Presiden-Wakil Presiden 2024, Polda Metro Kerahkan 4.051 Personel Gabungan

Megapolitan
Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya karena Pembeli Belum Balik ke Jakarta

Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya karena Pembeli Belum Balik ke Jakarta

Megapolitan
Politisi PAN dan Golkar Bogor Bertemu, Persiapkan Koalisi untuk Pilkada 2024

Politisi PAN dan Golkar Bogor Bertemu, Persiapkan Koalisi untuk Pilkada 2024

Megapolitan
Nasib Tiktoker Galihloss Pelesetkan Kalimat Taawuz Berujung Terseret Kasus Penistaan Agama

Nasib Tiktoker Galihloss Pelesetkan Kalimat Taawuz Berujung Terseret Kasus Penistaan Agama

Megapolitan
Teganya Agusmita yang Tinggalkan Kekasihnya Saat Sedang Aborsi di Kelapa Gading, Akhirnya Tewas karena Pendarahan

Teganya Agusmita yang Tinggalkan Kekasihnya Saat Sedang Aborsi di Kelapa Gading, Akhirnya Tewas karena Pendarahan

Megapolitan
Antisipasi Demo saat Penetapan Prabowo-Gibran di KPU, Warga Diimbau Cari Jalan Alternatif

Antisipasi Demo saat Penetapan Prabowo-Gibran di KPU, Warga Diimbau Cari Jalan Alternatif

Megapolitan
Pendapatan Meningkat 13 Persen, PT KCI Raup Rp 88 Miliar Selama Periode Lebaran 2024

Pendapatan Meningkat 13 Persen, PT KCI Raup Rp 88 Miliar Selama Periode Lebaran 2024

Megapolitan
Soal Penambahan Lift dan Eskalator di Stasiun Cakung, KCI Koordinasi dengan Kemenhub

Soal Penambahan Lift dan Eskalator di Stasiun Cakung, KCI Koordinasi dengan Kemenhub

Megapolitan
Pengurus PAN Sambangi Kantor Golkar Bogor, Sinyal Pasangan Dedie-Rusli pada Pilkada 2024?

Pengurus PAN Sambangi Kantor Golkar Bogor, Sinyal Pasangan Dedie-Rusli pada Pilkada 2024?

Megapolitan
Aduan Masalah THR Lebaran 2024 Menurun, Kadisnaker: Perusahaan Mulai Stabil Setelah Pandemi

Aduan Masalah THR Lebaran 2024 Menurun, Kadisnaker: Perusahaan Mulai Stabil Setelah Pandemi

Megapolitan
Disnaker DKI Terima Aduan terhadap 291 Perusahaan soal Pembayaran THR Lebaran 2024

Disnaker DKI Terima Aduan terhadap 291 Perusahaan soal Pembayaran THR Lebaran 2024

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sedang Mengandung Empat Bulan

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sedang Mengandung Empat Bulan

Megapolitan
Pergaulan Buruk Buat Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi karena Konsumsi Narkoba...

Pergaulan Buruk Buat Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi karena Konsumsi Narkoba...

Megapolitan
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com